Liputan6.com, Jakarta Ammar Zoni dan Irish Bella kembali bersanding sebagai pasutri di depan kamera. Kali ini, di layar lebar lewat Madu Murni garapan sineas Monty Tiwa yang dimodali naskah Musfar Yasin.
Dalam film Madu Murni, Irish Bella memerankan Murni yang dinikahi Mus (Ammar Zoni). Ia menolak uang pemberian suami yang bekerja sebagai tukang tagih utang, anak buah Boss (Epy Kusnandar).
Suatu hari, Mus membuat keputusan mengejutkan yakni nikah lagi dengan janda bernama Yati (Aulia Sarah). Kondisi merunyam saat Mus tak bisa ereksi alias memberi nafkah batin untuk Yati.
Advertisement
Baca Juga
Irish Bella Tak Kangen Syuting Stripping: Sebenarnya Passion Aku Bukan di Situ
Aditya Zoni Masih Tak Percaya Yasmine Ow Mengandung Anaknya, Banyak Belajar dari Ammar Zoni dan Irish Bella
6 Potret Cut Meyriska dan Roger Danuarta Gelar Akikah Jourell, Meriah Dihadiri Irish Bella hingga Shireen Sungkar
Madu Murni akan tayang di bioskop mulai 30 Juni 2022. Laporan khas Showbiz Liputan6.com menghimpun 6 fakta dari lokasi syuting film rilisan Starvision tersebut. Selamat menyimak.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
1. Comeback Setelah 3 Tahun
Ammar Zoni memang masih rutin muncul di layar kaca lewat sinetron Ikatan Cinta. Namun, adu akting bareng Irish Bella sudah lama tak dilakukannya. Madu Murni menandai comeback mereka berdua.
“Alhamdulillah saat itu sempat ditunda akhirnya siap tayang dan kita bisa nonton di bioskop. Ini berkesan banget buat aku dan suami setelah kami tiga tahun vakum,” ujar Irish Bella di Jakarta, pekan ini.
Advertisement
2. Musfar Setelah 16 Tahun
Madu Murni juga menandai kembalinya penulis skenario legendaris Musfar Yasin ke pelukan Starvision setelah 16 tahun. Pada 2006, Musfar dan Starvision berkolaborasi lewat Get Married.
Film yang mempertemukan Nirina Zubir dengan Richard Kevin ini menyerap lebih dari 1,3 juta penonton dan melahirkan empat sekuel. Madu Murni diharapkan sesukses pendahulunya.
3. Judul Asli 2 Preman
Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com pekan ini, produser Starvision Chand Parwez Servia menjelaskan, komunikasi dengan Musfar Yasin terjalin intens sejak Oktober 2020.
“Beliau mengirim skenario berjudul 2 Preman (Kala Sang Jago Berkokok Kembali) yang kemudian ganti judul jadi Madu Murni. Skrip membumi dan bernas ini mengilustrasi lengkap keseharian keluarga yang bikin kita haru juga tertawa,” ujar Parwez.
Advertisement
4. Aulia Bantah Jadi Pelakor
Memerankan janda bernama Yati, Aulia Sarah menyita perhatian publik dengan aktingnya yang konyol namun mampu tampil emosional di adegan puncak. Yati dinilai sebagai pelakor.
Aulia Sarah sontak tak terima. “Aku bukan pelakor ya, aku jadi madunya Murni. Seru banget jadi istri kedua. Cuma di sini aku bisa jadi istri kedua. Kalau di kehidupan nyata jangan sampai,” selorohnya.
5. Adegan Mesra Amar Aulia
Irish Bella mengomentari adegan mesra Ammar Zoni dan Aulia Sarah. Sebelum syuting, Ammar berdiskusi dengan istri terkait adegan mesra dengan perempuan lain. Irish Bella tak keberatan.
“Banyak adegan mesra sama wanita lain. Kita diskusi apa yang bikin nyaman jadi pas Amar beradu akting sama Aulia, mereka aktor dan aktris profesional. Mereka berakting baik banget,” Irish menyanjung.
Advertisement
6. Menertawakan Diri Sendiri
Musfar Yasin mengaku tak ingin menggurui penonton lewat Madu Murni. “Film ini mengajak kita mentertawakan diri sendiri bila kita yang mengalaminya. Mengajak kita berempati bila orang lain yang mengalaminya,” Musfar Yasin menjelaskan.
Ia meyakini tiap orang punya komedi dalam hidupnya masing-masing. Setiap orang pantas tertawa dan ditertawakan. “Semoga di ujung gelak tawa itu menyisakan renungan,” pungkas penulis naskah Nagabonar Jadi 2.