Sukses

Dian Sastrowardoyo hingga Arya Saloka Dikabarkan Bintangi Serial Adaptasi Gadis Kretek, Ini Potret Kebersamaan Mereka

Novel Gadis Kretek akan diangkat jadi serial Netflix dengan pemain Dian Sastrowardoyo hingga Arya Saloka.

Liputan6.com, Jakarta Novel Gadis Kretek dikabarkan akan diangkat jadi serial yang tayang di platform Netflix. Sejumlah artis terkenal, mulai Dian Sastrowardoyo, Putri Marino, hingga Arya Saloka, kabarnya akan menjadi pemeran dalam serial ini.

Gadis Kretek merupakan novel karya Ratih Kumala yang terbit pada 2012. Novel ini mendapat banyak pujian, hingga masuk dalam 10 besar peraih penghargaan Kusala Sastra Khatulistiwa pada 2012.

Konflik Gadis Kretek dimulai saat Soeraja, seorang pemilik pabrik rokok dalam kondisi sekarat. Ia terus menyebut nama Jeng Yah. Hal ini membuat ketiga anaknya yakni Tegar, Karim, dan Lebas berkelana ke berbagai kota di Jawa Tengah untuk mencari sosok Jeng Yah. Perjalanan ini membuka rahasia keluarga hingga latar belakang berdirinya pabrik rokok milik sang ayah.

Belum ada keterangan resmi dari pihak Netflix soal susunan pemain hingga kapan Gadis Kretek tayang. Namun kabar novel ini diadaptasi jadi serial Netflix yang dibocorkan para artis, sutradara hingga produser, cukup membetot perhatian warganet, hingga sempat trending di Twitter, Kamis (14/07/2022).

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 6 halaman

Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino

Beberapa akun Instagram mengunggah potret saat Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino tengah memasang wajah serius ketika membaca buku skenario Gadis Kretek.

Seorang produser film Indonesia, Shanty Harmayn, mengunggah postingan ini ke Instagram Stories. Pada Rabu (13/07/2022), Dian lantas me-repost dengan membubuhkan tulisan, 'Kasih tau enggak ya?”

3 dari 6 halaman

Tissa Biani

Kekasih Dul Jaelani, Tissa Biani, memastikan ia terlibat dalam proyek serial Gadis Kretek. Bintang KKN di Desa Penari itu me-repost unggahan Instagram milik jurnalis @abbasarap.id tentang Gadis Kretek yang menampilkan Dian dan Arya Saloka. “Proyekku selanjutnya. Amat sangat bersemangat. Bismillah,” tulis Tissa menggunakan bahasa Inggris pada Instagram Stories, Rabu (13/07/2022).

4 dari 6 halaman

Arya Saloka

Sutradara Kamila Andini juga membuat unggahan terkait Gadis Kretek di Instagram Stories-nya, seolah mengisyaratkan keterlibatannya dalam proyek ini. Salah satunya, ia me-repost potret Arya Saloka yang tengah reading.

Terlihat di depan Arya, ada papan nama yang hanya terbaca setengah, namun diduga bertuliskan Lebas. Hal ini memunculkan spekulasi Arya bakal memerankan tokoh Lebas dalam Gadis Kretek.

5 dari 6 halaman

Kebersamaan

Pada 30 Mei 2022, Dian Sastrowardoyo mengunggah foto tengah kumpul bareng sejumlah artis, termasuk dengan Tissa Biani dan Arya Saloka. Selain itu, ada pula sosok Sheila Dara Aisha, Ibnu Jamil dan Winky Wiryawan yang juga dikabarkan bermain dalam Gadis Kretek. Diduga potret ini merupakan sesi latihan atau reading untuk Gadis Kretek.

6 dari 6 halaman

Infografis