Liputan6.com, Jakarta Jerinx SID selama beberapa tahun ke belakang harus mendekam di penjara atas kasus yang menimpanya. Namun berada di balik sel besi tak lantas menyurutkan semangatnya untuk berkarya.
Saat di penjara, Jerinx SID menuliskan beberapa lagu salah satunya adalah "Sabda Bawah Tanah" yang akan dirilis oleh Superman Is Dead dalam waktu dekat.
Rupanya, ada kisah menarik di balik pembuatan lagu tersebut. Suami Nora Alexandra itu menceritakan bahwa lagu tersebut dibuat hanya dengan sebuah galon sebagai alat musiknya.
Advertisement
Baca Juga
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Pakai Galon
"Single yang dibikin di penjara itu judulnya Sabda Bawah Tanah, saya bikin lagu itu di Rutan Polda Bali, di sana kan nggak boleh ada alat musik, saya bikin lagu itu pakai galon," kata Jerinx SID dilansir dari YouTube Kabarbalihits beberapa waktu lalu.
Advertisement
Vlaminora
Tak hanya itu, band project Jerinx SID dan Nora Alexandra yaitu Vlaminora juga siap merilis album terbaru.
"Band saya dan istri saya juga kami punya sekitar 6 lagu, tinggal isi vokal aja. Vlaminora juga akan rilis album, SID akan rilis 2 single," kata Jerinx SID.
Lebih Matang
Setelah bebas ini, Jerinx SID menyatakan siap untuk kembali menyuguhkan karya-karya terbarunya kepada para penggemar setianya. Jerinx SID menyebut bahwa lagu-lagu Superman Is Dead kedepannya akan lebih matang dari sebelum-sebelumnya.
"Kami sudah bertambah usia, jadi mungkin lebih banyak membuat single yang konsepnya lebih matang, jadi ada tema-tema besar di dalam setiap karya, ada artinya, jadi nggak merilis lagu yang sekadar lagu aja, tapi ada pesan," sambung Jerinx SID.
Advertisement