Liputan6.com, Jakarta Artis Shireen Sungkar tetap percaya diri dengan bisnis kue yang dimilikinya, Bogor Rain Cake. Sudah hampir 5 tahun lamanya, bintang sinetron Cinta Fitri itu mengelola bisnis kue kekiniannya itu.
Apalagi, sang suami Teuku Wisnu punya bisnis yang sama yakni Malang Strudel.
Baca Juga
Meski begitu, Shireen Sungkar ternyata juga turut merasakan dampak dari pandemi Covid-19 sejak tahun 2020 hingga sekarang.Â
Advertisement
Di awal pandemi, Shireen sempat memiliki beberapa cabang Bogor Raincake di penjuru kota dan kabupaten Bogor, akan tetapi kini beberapa terpaksa harus ditutup.
"Pandemi itu ya, kita tuh sampai tutup beberapa outlet sampai tinggal dua sekarang. Aku harus putar otak gimana caranya supaya ini gak tutup," ujar Shireen Sungkar di Bogor Raincake, Sancang, Bogor Jawa Barat, Minggu (21/8/2022).
Â
Â
Â
Gaji Pegawai
Tak sampai situ saja, Shireen sampai harus menggunakan dana pribadinya untuk keperluan usaha, termasuk menggaji dan memberikan THR ke para pegawai.
"Pandemi 2020 itu kan nggak lama puasa terus Lebaran, itu THR kita udah pasrahin pake tabungan pribadi karena pegawai kan tanggung jawab aku," sambung Shireen.
Â
Advertisement
Pindah
Dirinya pun merasa sangat bersyukur karena mampu mempertahankan usaha tersebut hingga bisa pindah lokasi ke tempat yang lebih besar di pertengahan tahun 2022 ini.
"Masya Allah banget aku bisa bertahan ini, udah jalan lima tahun bahkan sudah bisa pindah ke sini. Salah satu upayanya itu jualan online dan itu ngebantu banget buat survive bisnis ini," tutur Shireen.
Â
Tempat Resepsi Pernikahan
Shireen Sungkar ditemani Teuku Wisnu baru saja meresmikan lokasi baru untuk Bogor Raincake miliknya. Kali ini Shireen bahkan membawa konsep yang lebih segar di toko barunya itu dengan harapan bisa segera bangkit dari keterpurukan.
"Jadi tempat ini konsepnya juga ada lokasi untuk resepsi pernikahan juga," ujar Shireen Sungkar.
Advertisement