Liputan6.com, Jakarta Verrell Bramasta rupanya memiliki keinginan terjun ke dunia politik. Ia ingin mengikuti jejak sang ibunda, Venna Melinda yang juga sepat menjadi anggota DPR.
Hal itu terungkap dari ucapan Venna Melinda saat diwawancarai wartawan beberapa waktu lalu. Venna Melinda berpesan kepada Verrell Bramasta agar mengutamakan pendidikannya.
"Saya selalu ngingetin, 'Kak pokoknya nanti harus umrah entah kapan dia ada waktu. Harus menyelesaikan pendidikannya'. Itu janji dia sih. Karena kan katanya mau jadi anggota DPR," kata Venna Melinda di akun YouTube Seleb Oncam News yang diunggah beberapa waktu lalu.
Advertisement
Baca Juga
Bekali Diri
Oleh karenanya, membekali diri dengan pengetahuan dan pendidikan adalah modal yang harus dimiliki jika ingin terjun ke dunia politik. Di samping itu juga Venna Melinda ingin sang putra bisa memiliki mentalitas yang baik.
"Jadi tetap harus mengupgrade diri lewat akademi, lewat yah semuanya, mental ya nomor satu itu," jelas Venna Melinda.
Advertisement
Menyerahkan ke Verrell
Namun saat ditanya mengenai kapan Verrell Bramasta akan melanjutkan pendidikannya, Venna Melinda justru menyerahkan ke Verrell yang bisa memutuskan.
"Insya Allah kalau memang nggak (sibuk) stripping," kata Venna Melinda lagi.
Mengingatkan
Menurutnya, Verrell sudah bisa menentukan skala prioritasnya sendiri. Tugasnya hanya sebatas untuk mengingatkan sang putra saja.
"Sudah seusia Verrell harusnya sudah tahu mana prioritas hidupnya dia. Kalau ibu hanya mengingatkan yang baik-baik ke dia" tutupnya.
Advertisement