Lagu-lagu yang diciptakan Kevin Aprillio untuk grup bandnya, Vierratale dan girlband Princess terbukti mampu mencetak hits. Bahkan, beberapa lagu ciptaan Kevin masuk dalam jajaran lagu teratas hampir di seantero radio di Indonesia.
Akan tetapi, meski banjir pujian dengan kapasitasnya mencipta lagu, putra pasangan musisi Addie MS dan Memes ini justru kesulitan untuk menciptakan lagu bagi seorang cowok.
"Gue emang nggak bisa bikin lagu buat cowok, makanya gue nggak nyanyiin lagu gue," tutur Kevin saat ditemui di Lucro Cafe, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (8/2/2013).
Menurut pencipta lagu 'Kesepian' ini, ia lebih mudah untuk menciptakan lagu yang dinyanyikan oleh kaum Hawa. Harmonisasi nada dan vokal penyanyi perempuan, sangat memudahkan Kevin dalam mengaransemen sebuah lagu.
"Kalau lagu cewek nadanya enak, kemana-mana bisa. Kalo cowok kan takutnya main di nada ini disebut banci, nada ini nggak cocok atau gimana. Jatohnya sih ribet yah," ungkap Kevin jujur.(GIE/FEB)
Akan tetapi, meski banjir pujian dengan kapasitasnya mencipta lagu, putra pasangan musisi Addie MS dan Memes ini justru kesulitan untuk menciptakan lagu bagi seorang cowok.
"Gue emang nggak bisa bikin lagu buat cowok, makanya gue nggak nyanyiin lagu gue," tutur Kevin saat ditemui di Lucro Cafe, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (8/2/2013).
Menurut pencipta lagu 'Kesepian' ini, ia lebih mudah untuk menciptakan lagu yang dinyanyikan oleh kaum Hawa. Harmonisasi nada dan vokal penyanyi perempuan, sangat memudahkan Kevin dalam mengaransemen sebuah lagu.
"Kalau lagu cewek nadanya enak, kemana-mana bisa. Kalo cowok kan takutnya main di nada ini disebut banci, nada ini nggak cocok atau gimana. Jatohnya sih ribet yah," ungkap Kevin jujur.(GIE/FEB)