Sukses

Livy Renata Sudah Minta Maaf ke Atta Halilintar Gara-Gara Pelukan

Livy Renata mengaku tak paham budaya di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Livy Renata sempat membuat kehebohan saat menghadiri ulang tahun Verrel Bramasta beberapa waktu lalu. Kala itu, gamer cantik ini memeluk Atta Halilintar. Atta saat itu juga sempat terlihat tak nyaman.

Livy Renata sendiri mengaku sudah minta maaf ke Atta Halilintar atas sikapnya yang langsung memeluk suami Aurel Hermansyah itu. Dirinya mengaku tidak mengerti soal kebiasaan di Indonesia.

"Kemarin Ai sudah minta maaf juga ke kak Atta, Ai bilang Ai nggak tahu kalau culturenya begitu," kata Livy Renata saat ditemui di FX Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/9/2022).

 

2 dari 4 halaman

Kebiasaan

Livy menjelaskan kalau memeluk orang lain yang dia kenal merupakan suatu kebiasaan yang sering dilakukan saat tinggal di luar negeri.

"Iya jadi kalau di Australia Ai sudah biasa ya peluk-peluk orang kayak gitu, Pas Ai balik lagi ke sini oh ternyata kalian teman-teman yang muslim punya culture itu berbeda," ucap Livy Renata.

 

3 dari 4 halaman

Diterima

Kata Livy permintaan maafnya terhadap Atta diterima dengan baik. Kakak Thariq Halilintar itu juga mengerti Livy Renata tidak mengerti culture budaya islam seperti apa.

"Sudah, kak Atta sudah maafin aku kok. Dia bilang nggak apa-apa soalnya Ai nggak tahu kan culture kalian yang muslim kayak gitu. Jadi Ai mikir oh apa mungkin karena dia sudah beristri ya," imbuhnya.

 

4 dari 4 halaman

Memeluk

Diketahui sebelumnya kalau Livy Renata hadir di pesta ulang tahun Verrel Bramasta. Dia menyapa beberapa tamu yang hadir. Saat baru datang, Livy langsung memeluk dan cipika-cipiki ke Atta Halilintar.

Suami Aurel Hermansyah itu tampak kaget karena Livy langsung memeluk dan mengabaikan isyarat salamnya. Setelah itu, Lily memeluk dan cipika-cipiki ke Verrel Bramasta yang berulang tahun.