Liputan6.com, Jakarta Rizky Billar tengah menghadapi masalah hukum. Ia dilaporkan oleh Lesti Kejora karena dugaan tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) beberapa waktu lalu.
Semenjak masalah tersebut, Rizky Billar belum memberikan pernyataan apa pun. Namun di balik diamnya Rizky Billar itu, rupanya ia mengunggah beberapa Instagram Story yang ia sembunyikan dan dibatasi hanya untuk close friend-nya saja.
Hal itu dibocorkan oleh Marissya Icha saat diwawancarai pada Senin (10/10/2022). Wanita yang memang dekat dengan Lesti dan Billar itu menunjukkan sedikitnya ada 3 Instagram Story yang diunggah oleh Rizky Billar dalam periode waktu yang berdekatan.
Advertisement
Diduga unggahan-unggahan itu adalah luapan keresahan yang dirasakan Rizky Billar dari masalah yang sedang dihadapinya ini. Mengingat, ia dilaporkan oleh Lesti Kejora atas tuduhan tindak KDRT pada 29 September 2022 lalu.
Baca Juga
Pengacara Rizky Billar Klarifikasi Isu KDRT: Lesti Kejora Marah-marah, Mulutnya Ditutup Supaya Jangan Ribut
Yuyun Sukawati Sarankan Lesti Kejora Ceraikan Rizky Billar, KDRT Sulit Disembuhkan
Rizky Billar Kedapatan Marah-Marah di Medsos Setelah Mangkir dari Panggilan Polisi, Netizen Langsung Menyerbu
Jauh dari Kata Baik
Dalam unggahan pertama, Rizky Billar mengakui bahwa dirinya memang pribadi yang masih jauh dari kata baik. Namun, ia menyebut ada sosok yang tidak jauh lebih baik dari dirinya. Sayangnya belum dapat dipastikan unggahan tersebut tertuju untuk siapa.
"Saya mungkin manusia yang jauh dari kata baik. Tapi dengan yang anda lakukan sekarang tidak membuat anda lebih baik dari saya," begitu yang tertulis dalam Instagram Story yang diduga milik Rizky Billar.
Advertisement
Permainan
Dalam unggahan kedua, tertulis bahwa Rizky Billar seakan menyebut ada "dalang" di balik masalah yang sedang terjadi ini. Ia juga menyindir orang-orang yang selama ini berpura-pura baik dan oportunis.
"Sebuah kejadian demi kejadian yang terskema dengan rapi. "Permainan" yang ciamik dari mastermind. Kejadian yang membuka lebar2 mata gw siapa yang pura2 baik, mana oknum yang manfaatin kesempatan, mana yang pengkhianat. Gw mungkin salah, namun di dalam kejadian justru ini lebih banyak orang lbh zholim daripada gw," tulisnya lagi.
Dari Dua Sisi
Dalam unggahan ketiga, Marissya Icha menunjukkan tulisan yang membahas mengenai kejadian dari satu sisi yang cukup membunuh karakter seseorang. Ia kemudian mengimbau masyarakat untuk melihat sebuah masalah dari dua sisi.
"Orang yang dengar dari 1 sisi pasti anggap gw psikopat, narasi yang dibangun bener2 berhasil ngebunuh karakter orang. Tapi bukankah seharusnya mendengar dari 2 sisi?" tulisnya.
Namun, belum dapat dipastikan bahwa tulisan tersebut ditulis sendiri oleh jemari Rizky Billar. Oleh karena itu, Marissya Icha meminta pewarta untuk menanyakan langsung masalah ini ke Rizky Billar.
Advertisement