Sukses

Dewi Perssik Sindir Tipis-tipis KDRT Lesti Kejora, Tidak Apa-apa Janda 3 Kali Yang Penting Enggak Bonyok

Diserang penggemar Lesti Kejora, Dewi Perssik tak gentar. Ia menyerang balik dengan menyindir, tak masalah 3 kali menjanda yang penting enggak bonyok.

Liputan6.com, Jakarta Bukan Dewi Perssik namanya jika gentar saat diserang netizen. Baru-baru ini, Dewi Perssik menyerang balik penggemar garis keras Lesti Kejora yang membela keputusan idola memaafkan tersangka KDRT.

Fans Leslar mencibir rekam jejak rumah tangga Dewi Perssik yang tiga kali kandas dan berakhir di Pengadilan Agama. Mantan istri Angga Wijaya dengan santuy mengaku tak masalah tiga kali menjanda.

“Sekali lagi aku tekankan, enggak apa-apa deh aku janda tiga kali. Enggak apa yang penting aku enggak bonyok, enggak habis,” cetusnya dalam siaran langsung di Instagram, Kamis (20/10/2022).

Dewi Perssik tak habis pikir pada netizen yang bersikap permisif terhadap kekerasan dalam rumah tangga. Padahal, KDRT adalah tindak pidana dan negara punya perangkat hukum untuk menjerat para pelaku.

 

2 dari 4 halaman

Perempuan Support Perempuan

“Sampai aku dikata-katai lo, ampun,” keluh Dewi Perssik seraya mengingatkan, “Harusnya perempuan tuh support perempuan, jangan dikata-katai. Saya juga kan men-support Dede Lesti ketika dia mengalami penganiayaan.”

Dewi Perssik kala menjuri di ajang pencarian bakat salah satu stasiun televisi swasta ikut menyuarakan “L for Lesti, L for Love” sebagai pernyataan sikap menolak kekerasan domestik dalam bentuk apapun.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Biar Dia Enggak Trauma

Yang terjadi kemudian, yang dibela malah membuka pintu maaf padahal tim penyidik Polres Metron Jakarta Selatan telah menetapkan Rizky Billar sebagai tersangka tindak pidana KDRT.

“(Gue ikut membela) buat apa? Biar dia tuh enggak trauma, biar dia tuh sehat. Terus kemudian (laporan) dicabut. Kita tiba-tiba mengatakan kecewa, jangan diserang,” bintang sinetron Mimpi Manis menyambung.

 

4 dari 4 halaman

Heeem... Kok Begini?

Dewi Perssik sadar sepenuhnya bahwa Lesti Kejora 100 persen punya hak memaafkan tersangka kejahatan KDRT. Namun, publik juga punya hak untuk menyayangkan keputusannya.

“Dia punya hak untuk bersatu dengan suaminya. Kita juga punya hak untuk (bereaksi) heeem… kok begini?” Dewi Perssik mengakhiri. Penggalan video ini viral dan menghiasi etalase akun gosip Instagram.