Sukses

Jessica Iskandar Stres Tak Bisa Bayar Cicilan Setelah Ketipu Rp 9,8 Miliar

Kondisi ekonomi keluarga Jessica Iskandar terganggu akibat tertipu miliaran rupiah.

Liputan6.com, Jakarta Akibat tertipu hingga Rp 9,8 miliar, keluarga Jessica Iskandar kini mengalami kesulitan ekonomi. Istri Vincent Verhaag itu bahkan sampai kesulitan bayar cicilan.

Sejauh ini, Jessica Iskandar dan suami mengandalkan bisnis rental mobil yang dijalaninya untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, termasuk membayar cicilan.

Namun karena bisnisnya diduga kena tipu, maka otomatis pendapatan Jessica Iskandar dan suami menurun, bahkan mengalami kerugian yang sangat besar.

"Yang susah itu cicilan aja paling, kan tadinya berpikir bahwa uang yang disiapin buat bayar cicilan bisa diputar, tapi ternyata hilang semua," kata Jessica Iskandar dikutip dari Instagram gosip makrumpita, Minggu (30/10/2022).

2 dari 4 halaman

Menunggak Cicilan

Kini Jessica Iskandar kebingungan membayar tagihan sejumlah cicilan yang tampaknya kini semakin membengkak.

"Jadi yang cicilan-cicilan yang nunggak itu yang pusing karena bunganya kan sekarang sudah 13,5 persen. Terus setiap telat bayar itu ada denda lagi," tuturnya.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Stres

Keadaan ini cukup mengganggu kondisi psikis Jessica Iskandar. Ibu dua anak ini berharap segera mendapat keadilan sehingga masalah ekonominya dapat teratasi.

"Pusingnya di situ, gimana ya caranya, itu juga kali yang bikin stres," tutupnya.

4 dari 4 halaman

Jual Perabotan

Diberitakan sebelumnya, setelah melepas aset berupa rumah karena tak bisa lagi membayar cicilan, Jessica Iskandar juga menjual perabotan yang ada di dalam rumah tersebut.

"Kan sudah tidak terpakai lagi, itu barang Jes juga," kata Vincent Verhaag di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (27/10/2022).