Sukses

Duo Kakak Beradik Dbatlayar Coba Salurkan Rasa Semangat untuk Pecinta Pop Jazz lewat Single Tertunda

Lagu Tertunda dibuat berdasarkan kisah pribadi duo Dbatlayar saat mengalami berbagai rencana yang tertunda saat Covid-19 melanda Indonesia tahun 2020.

Liputan6.com, Jakarta Grup Duo musik pop jazz kakak beradik beranggotakan Dave Batlayar dan Joy Batlayar yang menamakan diri mereka Dbatlayar, siap merilis lagu orisinil mereka TERTUNDA. Lagu ini merupakan versi aransemen ulang dan berisikan semangat untuk pendengar yang sedang mengalami penundaan dalam hidupnya.

Lagu tersebut sudah bisa didengarkan di seluruh platform musik, radio, dan media sosial. Video liriknya juga sudah bisa dinikmati di kanal youtube Dbatlayar.

Perilisan yang dinaungi oleh rumah rekaman dan manajemen @keinacreative ini diharapkan menjadi titik awal semangat baru bagi @dbatlayar untuk semakin mantap memasuki industri musik Tanah Air.

Duo kakak adik ini sebelumnya sudah sempat mengikuti beberapa acara dan aktivitas media digital, seperti Tonight Show NET TV (2020), Cretivox (2021), Music Development Class bersama Laleilmanino (2019), dan X Factor Indonesia (Joy, 2022). Sampai pada akhirnya bergabung dalam naungan @keinacreative yang juga menaungi grup musik Tanah Air, @sayhivi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Proses Kreatif

Lagu Tertunda dibuat berdasarkan kisah pribadi Dave dan Joy saat mengalami berbagai rencana yang tertunda saat Covid-19 melanda Indonesia tahun 2020. Saat itu, mereka sedang merencanakan berbagai hal, baik masing-masing maupun sebagai grup musik, namun harus tertunda karena berbagai macam keterbatasan. Lagu ini ditulis untuk memberikan semangat, tentunya untuk semua orang dan tentunya sebagai pengingat bagi mereka sendiri.

“Sebagai penulis lirik dalam lagu ini, aku mengangkat ceritaku pribadi ketika skripsi yang sedang dalam proses pengerjaan harus diganti judulnya dalam waktu yang cukup singkat. Namun, aku mencoba menulis lirik yang lebih general sehingga bisa terhubung dengan perasaan para pendengar lagu ini," ujar Dave bercerita mengenai lagu Tertunda.

“Pada saat pembuatan lagu ini, suasana hatiku sedang dalam keadaan yang jenuh dengan keadaan yang ada. Akhirnya aku mencoba untuk tetap berpikir positif agar tidak tenggalam dalam perasaan jenuh tersebut. Sebagai penata musik dalam lagu ini, aku mencoba memberikan energi positif bagi para pendengar yang memiliki perasaan yang sama denganku. Pola pikir kita berperan sangat penting, ketika ekspektasi tidak sesuai dengan realita,” timpal Joy menambahkan.

 

3 dari 4 halaman

Aransemen Baru

Lagu Tertunda diciptakan oleh Dave Batlayar dan Joy Batlayar, dan diproduseri oleh Febrian Nindyo Purbowiseso dan Ezra Mandira dari HIVI! sebagai music director.

“Lagu Tertunda kami usulkan ke teman-teman Dbatlayar untuk dirilis kembali melalui aransemen baru, karena lagu ini sangat kuat, penuh dengan pesan yang baik, dan juga sebagai sebuah symbol dimulainya kembali perjalanan dbatlayar dengan semangat baru yang sempat tertunda karena pandemic” ujar Febrian, personil HIVI! yang juga salah satu founder dari @keinacreative. 

 

4 dari 4 halaman

Harapan

Dengan lagu Tertunda ini, Joy dan Dave ingin menyampaikan bahwa, seberat apapun perjalanan yang kita lewati dalam hidup ini, kita harus tetap setia pada proses, karena proses lah yang membentuk kita menjadi pribadi yang lebih bijak dan dewasa. Seperti halnya rencana dan juga proses ke depan yang sudah direncanakan oleh kakak beradik ini, yaitu merencanakan perjalanan karier bermusik yang lebih mantap melalui perilisan-perilisan lagu dan album di masa depan.

“Besar harapan kami, dapat memberikan karya yang hangat dan bisa dirasakanoleh para pendengar. Kami juga berharap bisa menjadi berkat lewat karya yang kamibuat.” Tutup Dave dan Joy dari Dbatlayar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.