Liputan6.com, Jakarta Ben Kasyafani menceritakan kondisi terakhir sebelum mendiang ayahnya, Ashar Budiman, meninggal dunia. Ben mengatakan, sehari sebelum wafat, mendiang sempat mengalami stroke dan pendarahan di otak.
"Lalu koma, pendarahannya cukup menyebar. Kurang lebih dalam waktu 24 jam kondisinya semakin memburuk," ujar Ben Kasyafani di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2022).
Mantan suami Marshanda itu melanjutkan, Selasa sore kemarin, jantung mendiang sempat berhenti berdetak. Seketika tim dokter memberi bantuan. Namun melihat proses yang dinilainya begitu menyakitkan, Ben dan keluarga mencoba untuk mengikhlaskan.
Advertisement
"Kami melihat proses pemompaan jantung dan lain-lain cukup menyakitkan buat bapak. Walaupun keadaannya tidak sadar, tapi kami enggak mau merusak tubuh bapak. Akhirnya pihak RS, ya kami melepas bapak untuk bisa pulang," urai Ben.
Baca Juga
Serangan Stroke Pertama
Ben mengaku tidak ada di samping ayahnya ketika mendiang mendapat serangan stroke pertama. Saat itu, Ben tengah berada di Anyer untuk urusan pekerjaan.
"Terus dihubungi sama ibu, Sienna yang pertama telepon, karena tahu aku enggak di rumah kali ya. Bilangnya, 'Papap jatuh Papap jatuh'. Aku udah panik kan," kata Ben.
"Terus dibawa sama satpam sana. Ternyata memang enggak jatuh. Lagi tidur terus pembuluh darah pecah. Aku dari Anyer langsung ke rumah sakit," sambungnya.
Advertisement
Adik Ben dari Australia
Sementara Faz, adik Ben Kasyafani, mengaku langsung mencari tiket pesawat, setelah mendapat kabar tentang kondisi ayahnya yang kritis. Belakangan, Faz diketahui menetap di Australia.
"Dikabarinnya setelah bangun tidur kalau ayah sudah kritis. Saya langsung cari tiket pulang. Alhamdulillah pas dapat tiketnya pas malam. Tadi pagi sampai dan masih bisa (melihat terakhir kali)," ungkap Faz.
Pemakaman
Ayah Ben Kasyafani meninggal dunia di usianya yang ke-69 tahun, pada Selasa (29/11/2022) pukul 20.23 WIB.
Jenazah mendiang dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement