Liputan6.com, Jakarta Posisi Lucas di grup SuperM kini jadi pertanyaan publik. Terutama setelah SM Entertainment merilis teaser pertama untuk comeback grup yang diperkenalkan pada 2019 ini.
SM telah merilis video singkat berisi pengumuman kembalinya grup yang sempat disebut sebagai “Avengers-nya K-Pop” ini, Senin (2/1/2023). Durasinya sangat singkat, hanya 25 detik.
Teaser ini menampilkan sejumlah grafis dan kilasan sinar aneka warna. Warna-warna yang ditampilkan, diduga kuat mewakili warna resmi SHINee, EXO, NCT—grup asli para anggota SuperM. Salah satu warna yang ditunjukkan, adalah merah. Seperti diketahui, merah warna resmi salah satu grup di SM Entertainment: TVXQ.
Advertisement
Dilansir dari Allkpop, gara-gara hal ini pula, muncul spekulasi Changmin TVXQ akan masuk SuperM. Ada pula yang menduga, member baru ini adalah pengganti Lucas.
Belum ada klarifikasi dari SM Entertainment mengenai isu ini.
Terbelit Kontroversi
Seperti diketahui, Lucas telah lama menghilang dari dunia hiburan. Hal ini ara-gara kontroversi yang membelitnya pada Agustus 2021. Ia dituding telah memanipulasi dan memanfaatkan kekasihnya untuk mendapatkan materi.
Advertisement
Lucas Minta Maaf
Lucas telah meminta maaf di Instagram atas kontroversi ini.
“Saya minta maaf kepada mereka yang terluka atas kesalahanku. Jika mendapat kesempatan, saya secara pribadi ingin menyampaikan permintaan maaf saya. Saya juga dengan tulus meminta maaf kepada penggemar yang telah memberi cinta dan dukungan yang melimpah untuk saya,” kata dia kala itu.
Setelah kontroversi ini, ia jarang aktif di media sosial, bahkan hanya menyimpan dua foto baru di feed Instagram selama 2022.
Debut 2019
SuperM sendiri debut pada Oktober 2019 dengan tujuh anggota. Mereka adalah Taemin SHINee, Baekhyun dan Kai EXO, serta member NCT: Taeyong, Ten, Lucas, dan Mark.
Advertisement