Sukses

Baim Wong Datangi Polda Metro Jaya Karena Namanya Masih Terus Dicatut Penipuan Give Away, Ada WNA yang Tertipu Rp140 Juta

Baim Wong sampai kewalahan menerima aduan yang terus menerus datang kepadanya terkait penipuan give away yang mencatut namanya.

Liputan6.com, Jakarta Nama Baim Wong hingga saat ini masih saja banyak dicatut untuk melakukan penipuan. Parahnya lagi, hingga saat ini masih banyak yang tertipu dengan modus give away dari Baim Wong.

Baim Wong sampai kewalahan menerima aduan yang terus menerus datang kepadanya. Terakhir kali Baim Wong meminta warganet yang pernah tertipu dengan modus give away itu, suami Paula Verhoeven ini mendapat lebih dari 100 aduan dari korban.

Beberapa waktu lalu, Baim Wong sempat memenjarakan pelaku penipuan yang mencatut namanya. Namun rupanya kejahatan itu tidak berhenti dan masih terus berlanjut hingga sekarang. Oleh karenanya, Baim Wong kemudian mendatangi Polda Metro Jaya untuk mengurus masalah ini.

"Setelah itu (pelaku tertangkap) masih banyak korban, kirain saya jera. Terlalu banyak korban, yang akhirnya saya sendiri juga sebenarnya bingung harus gimana, tapi lama kelamaan banyak dari mereka yang ngadu ke saya kalau memang ketipu terus," kata Baim Wong dilansir dari tayangan YouTube Rasis Infotainment pada Selasa (17/1/2023).

2 dari 4 halaman

Kerugian

Kerugian korban penipuan itu juga bervariasi, ada yang puluhan juta, bahkan hingga ratusan juta. Begitu pun dengan domisili para korban yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan ada yang di luar negeri.

"Yang akhirnya puncaknya sebenarnya dari warga asing, Singapura, yang ketipu Rp 140 juta. Banyak orang kecil yang tertipunya 31 juta, 23 juta, yang pekerjaannya itu tukang seblak, yang Rp 100 ribu perharinya, dia itu pinjam dan selama beberapa tahun ini belum bisa mengganti," beber Baim Wong lagi.

 

3 dari 4 halaman

Kasihan

Semula Baim Wong sudah enggan mengurus masalah yang berulang terus menerus, namun lama kelamaan Baim Wong juga merasa kasihan dengan para korban tersebut.

"Tadinya saya juga nggak pengin berurusan lagi, karena waktu juga kan (terkuras), cuman saya lihat mereka semua itu kayak berharap banget sama saya supaya orang-orang itu tertangkap. Sekarang itu berbagai macam nomor dan nama yang berbeda-beda, kita lagi aduin, mudah-mudahan ditanggapi," harapnya.

 

4 dari 4 halaman

Sempat Mengganti

Baim Wong sendiri sebelumnya sempat berupaya untuk mengganti kerugian para korban penipuan itu dengan uang pribadinya. Namun rupanya jumlahnya memang tidak sedikit dan akhirnya Baim Wong memilih untuk mengajak para korban tersebut untuk sama-sama mengurus masalah ini ke pihak kepolisian.

"Saya sebelum memanggil mereka, saya pernah DM, saya ganti deh semuanya, semua DM masuk, ada yang ratusan ribu, jutaan, kita gantinya lumayan ya, saya nggak mau sebutin berapanya. Cuman kan kita nggak bisa ngehandle semuanya," kata Baim Wong.