Sukses

Ardy Goliath dan Intan Sastra Resmi Menikah, Lagu Bahagia Bersamamu jadi Kado Spesial

Ardy Goliath dan Intan Sastra menikah 15 Januari 2023 di restoran Dewi Air, Karawang.

Liputan6.com, Jakarta Personel band Goliath, Ardy baru saja melangsungkan pernikahannya dengan Intan Sastra pada 15 Januari 2023 di Karawang.  Ardy Goliath juga baru saja merilis sebuah lagu spesial berjudul Bahagia Bersamamu.

Lagu tersebut makin istimewa lantaran dinyanyikan bersama istrinya, Intan Sastra. Ardy Goliath mengatakan bahwa lagu Bahagia Bersamamu merupakan kado spesial di hari pernikahan mereka.

"Saya pengen kasih surprise di acara pernikahan kepada Intan Sastra. Sebenarnya ini bukan project, ini lagu untuk kebutuhan pernikahan," kata Ardy Goliath, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (18/1/2023).

 

2 dari 4 halaman

Sengaja

Pemain kibor Goliath itu sengaja menyiapkan lagu Bahagia Bersamamu untuk perempuan yang akan mendampingi hidupnya. Tidak sekadar membuat lagu, Ardy Goliath bahkan memberanikan diri untuk menyanyi pada lagu tersebut.

Dia dan Intan Sastra menyanyikan lagu Bahagia Bersamamu dengan romantis dan penuh kehangatan.

"Belum pernah terjadi, kali ini aku memberanikan diri untuk nyanyi langsung bersama Intan Sastra. Lagu ini aku persembahkan untuk orang orang tersayang, orang tua, keluarga, sahabat dan teman," jelasnya.

 

3 dari 4 halaman

Music Video

Bahagia Bersamamu diproduksi di Ai Music, sementara pengambilan video dilakukan di Salihara Jakarta.

Lagu Bahagia Bersamamu dari Ardy Goliath dan Intan Sastra sudah dirilis melalui platform musik digital sejak 14 Januari 2023. Adapun video musik Bahagia Bersamamu sudah dapat disaksikan melalui akun Ailove Diary Official di YouTube.

 

4 dari 4 halaman

Harapan

Ardy Goliath berharap lagu Bahagia Bersamamu bisa menjadi kado manis untuk Intan Sastra sekaligus dapat menghibur pendengar musik Indonesia.

"Semoga ini bisa sebagai hiburan untuk bisa membuat orang jadi bahagia," pungkas Ardy Goliath.

 

Â