Sukses

Bunda Corla Puji Kecantikan Ayu Ting Ting Setinggi Langit, Sampai Dicium Saking Gemas

Bunda Corla terpana melihat wajah Ayu Ting Ting.

Liputan6.com, Jakarta Beberapa hari lalu, Bunda Corla diundang ke acara yang dipandu Ruben Onsu hingga Ayu Ting Ting, Brownis. Dalam kesempatan itu, Ruben bercerita tentang masa lalunya saat bersahabat dengan Corla dan almarhum Olga Syahputra.

Saat Ruben Onsu tengah serius bercerita, Bunda Corla malah salah fokus melihat Ayu Ting Ting yang duduk di sampingnya. Dia memuji kecantikan ibu satu anak itu. Wajah Ayu dinilai menggemaskan.

"Ya Allah, ya Allah, mukanya kayak anak TK ya? Ya Allah anak gue, mukanya kayak anak-anak," kata Bunda Corla yang potongan videonya viral di media sosial.

Ruben Onsu masih melanjutnya ceritanya, namun wanita 47 tahun ini tetap tidak menyimak. Dia masih memandangi wajah Ayu Ting Ting.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dicium

Entah lantaran gemas atau karena alasan lain, dia lalu mencium pipi pelantun lagu "Sambalado." Ayu pun hanya tersenyum. Tak lama kemudian dia salah fokus dengan bulu mata sang pedangdut.

"Ya Allah bulu matanya, itu kau pakai bulu mata?" tanya dia sambil memegang area mata Ayu. Ruben, Ivan Gunawan serta Wendy Cagur hanya bisa tertawa melihat interaksi Corla dengan Ayu.

3 dari 4 halaman

Diberi Hadiah

Ayu Ting Ting juga bermurah hati memberi Bunda Corla hadiah barang-barang mewah. Ayu menghadiahi bedak keluaran rumah mode YSL serta parfum Hermes.

"Terima kasih Ayu Ting Ting, makasih Ayu Ting Ting sayang, anak gue yang masih kelas 1 SD. Oh dikasih parfum Hermes ya Allah. Makasih ya," kata wanita yang bertahun-tahun menetap di Jerman ini.

4 dari 4 halaman

Berwajah Kecil

Untuk kali kesekian Bunda Corla memuji kecantikan Ayu Ting Ting. Dia menilai bahwa Ayu memiliki bentuk wajah yang kecil.

"Makasih banget. Sehat selalu ya anak gue yang mukanya kencang bener yang mukanya kecil bener pas lagi ketemu kecil banget. Kayak anak TK mukanya pakai pita-pita," tutupnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.