Sukses

Sherry Jolieca, Bintang Sinetron Dari Jendela SMP Yang Mencoba Peruntungan Menyanyi di Indonesian Idol

Sherry Jolieca mengawali bakat beraktingnya di sinetron Dari Jendela SMP yang ditayangkan SCTV.

Liputan6.com, Jakarta Sherry Jolieca mengawali karier beraktingnya di sinetron Dari Jendela SMP yang ditayangkan SCTV. Belakangan, wajahnya mencuri perhatian dalam proses audisi Indonesian Idol 2023.

Sherry sukses melaju di tahap awal seleksi Indonesian Idol sebelum akhirnya takluk di hadapan para juri. Dara 16 tahun itu dinilai tak maksimal saat membawakan lagu di hadapan Anang Hermansyah dan lain-lain.

"Pas ketemu juri, karena aku kurang latihan dan kurang pemanasan, jadi aku kurang all out dan dinyatakan nggak lolos (tahap berikutnya)," kata Sherry saat dijumpai di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Meski begitu, Sherry tak berkecil hati. "Karena meski aku nggak lolos, aku mendapatkan pujian karena tampil percaya diri di babak audisi," dia menguraikan.

 

 

2 dari 4 halaman

Tak Banyak Persiapan

Sherry mengakui kalau dirinya tak memiliki persiapan matang saat mengikuti audisi Indonesian Idol. Poin yang ingin dicapai Sherry bukan soal lolos atau tidak ke babak berikutnya.

"Aku enggak expect apa-apa, kalau dapat ya syukur, tapi kalau enggak dapat ya jadi pembelajaran baru buat aku," dia menjelaskan.

 

 

3 dari 4 halaman

Tiga Hasil No

 

Sadar penampilannya tak maksimal, Sherry hanya tersenyum saat dirinya diberi tiga no oleh para juri. 

"Aku dapat tiga No, tapi dapat satu Yes dari Mas Anang. Itu sangat berarti banget buat motivasi aku ke depannya untuk lebih baik lagi," kata Sherry.

 

4 dari 4 halaman

Tetap Lanjut Bermusik

Sherry tak putus harapan untuk melanjutkan karier bermusiknya. Gagal di tahap audisi Indonesian Idol justru dirasa bermanfaat baginya.

"Kemungkinan untuk terus berkembang menjadi entertainer yang lebih baik masih sangat besar," dia memungkasi.

Â