Sukses

6 Potret Boyband Hitz Reuni di Acara TV Setelah 10 Tahun Bubar, Keakraban Lee Jeong Hoon dan Irwan Chandra Tuai Pujian: Hebat Bisa Berdamai

Boyband Hitz reuni di program TV, keakraban Lee Jeong Hoon dan Irwan Chandra jadi sorotan

Liputan6.com, Jakarta Pada awal 2010-an, industri musik Indonesia diramaikan dengan munculnya sederet boyband dan girlband lokal. Salah satu yang cukup eksis adalah Hitz. Boyband yang terbentuk pada 2011 ini digawangi oleh aktor dan model Irwan Chandra, Ferdinand K dan pria asli Korea yang kini dikenal sebagai presenter acara TV, Lee Jeong Hoon.

Mereka debut dengan single berjudul ‘Yes’. Salah satu ciri khas yang cukup menonjol dari Hitz adalah ketiga anggotanya memiliki paras Oriental yang kental. Kala itu mereka terbilang sering muncul di sejumlah program musik pagi, yang menjamur di televisi pada eranya.

Namun usia Hitz tidak lama. Pada 2013 boyband ini resmi bubar. Sebelumnya pada 2012, rumah tangga Irwan Chandra dengan Monique Oktaviani berakhir dengan perceraian. Pada 2017, Monique yang eksis dengan nama Moa Aein menikah dengan Lee Jeong Hoon. Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa Lee merebut Moa dari pelukan Irwan. Namun, Moa ketika jadi bintang tamu kanal YouTube Ussy dan Andhika Pratama membantah tudingan perselingkuhan.

Menurut Moa, ia dan Lee baru dekat setelah resmi cerai dengan Irwan. Moa juga mengungkap bahwa saat Hitz masih aktif, ada pertengkaran antara Irwan dan Lee. Namun kini perseteruan itu telah berakhir. Terbukti Lee dan Irwan tampak kompak baik ketika tampil di acara TV maupun media sosial. Pada Desember 2022 lalu, Irwan dan Lee juga terlihat akrab ketika hadir dalam pesta ultah putri Irwan dari pernikahannya dengan Moa. Irwan sendiri pada 2021 telah menikah dengan wanita bernama Evina Vinz. Berikut 6 potret reuni boyband Hitz dirangkum Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (27/01/2023).

2 dari 7 halaman

Pujian

Sejumlah warganet mengungkap rasa terkejut melihat Hitz bisa tampil dalam acara yang sama.Hebat sih mereka bisa berdamai dgn keadaan ,, padahal masalah nya complicated banget. GBU guys..” tulis jericholicio*****.

Komentar senada datang dari pemilik akun younic*****, “Alhamdulillah hebat bisa berdamai . masyallah.”

3 dari 7 halaman

Acara TV

Tiga personel Hitz tampil dalam sebuah program gelar wicara TV swasta yang dipandu oleh Feni Rose. Ketiganya tetap terlihat awet muda meski telah 10 tahun bubar. Irwan dan Lee bahkan terlihat duduk bersebelahan.

4 dari 7 halaman

Menari

Feni juga menantang Irwan dkk untuk tampil dengan koreografi ala Hitz. Ketiganya masih ingat dengan gerakannya meski tak selentur dulu. Hal ini membuat sejumlah warganet nostalgia ke masa Hitz masih eksis satu dekade silam.

5 dari 7 halaman

Tantangan

Setelah selesai syuting acara TV, tiga personel Hitz juga ditantang oleh awak infotainment untuk menari seperti dulu. Terlihat malu-malu, Irwan dkk berhasil menunjukkan koreografi boyband mereka.

6 dari 7 halaman

Akhirnya

Momen sebelum Hitz tampil di siaran langsung acara TV. Lee membocorkan keakrabannya dengan Irwan dan Ferdinand di ruang rias artis. "Akhirnya Hitz kembali," tulis Lee dalam unggahannya.

7 dari 7 halaman

Makan

Tak cuma saat syuting dan wawancara media, rombongan ini juga menyempatkan diri untuk makan bersama. Lee dan Irwan tampak duduk bersebelahan, seolah menjadi bukti kini hubungan mereka terjalin baik.