Sukses

Momoland Resmi Dibubarkan, Minta Fans Tetap Dukung Semua Member

Hyebin, Jane, Nayun, JooE, Ahin, dan Nancy membagikan satu pesan yang serupa di Instagram masing-masing tepat pada momen Valentine, mengabarkan pembubaran Momoland.

Liputan6.com, Jakarta Kabar soal pembubaran Momoland akhirnya datang juga, menyusul hengkangnya semua member dari agensinya. Dilansir dari Soompi, Rabu (15/2/2023), hal ini diumumkan secara langsung oleh para member kepada Merries—sebutan untuk fandom grup K-Pop ini.

Hyebin, Jane, Nayun, JooE, Ahin, dan Nancy membagikan satu pesan yang serupa di Instagram masing-masing, tepat pada momen Valentine, Selasa (14/2/2023).

“Pertama-tama, secara tulus kami meminta maaf kepada Merries yang mengetahui berita ini lewat artikel media. Kami juga benar-benar minta maaf karena terlambat mengabarkan info terbaru,” kata mereka.

Ditambahkan, “Setelah diskusi yang panjang dan mendalam, kami berenam para anggota (Momoland),  memutuskan untuk saling mendukung satu sama lain dalam  awal baru ke depannya.”

2 dari 4 halaman

Tetap Sebuah Tim

Meski telah mengambil jalan masing, masing, keenam member mengatakan mereka masih satu tim.

“Meskipun kami telah memutuskan untuk mengambil jalan sendiri-sendiri menuju impian kami, Momoland akan selalu merupakan sebuah tim,” kata mereka.

3 dari 4 halaman

Terima Kasih dan Minta Maaf

Momoland juga berterima kasih atas dukungan, dan kenangan bersama-sama dengan Merries.

“Merries adalah segalanya bagi kami, dan akan selalu begitu,”kata mereka, disambung permintaan maaf karena baru memberikan info setelah sekian lama.

“Ke depannya, kami mohon untuk terus mendukung dan mencintai Momoland, juga masing-masing jalan yang dipilih para member," begitu penutup pernyataan ini.

4 dari 4 halaman

Debut 2016

Momoland sendiri debut pada 2016 dengan tujuh anggota. Mereka adalah Hyebin, Yeonwoo, Jane, Nayoon, JooE, Ahin dan Nancy. Kemudian dua anggota lain, Daisy dan Taeha, bergabung pada 2017.

Tahun 2018, lagu mereka yang bertajuk “BBoom BBoom” meledak dan jadi viral. Hanya saja, satu demi satu anggotanya mulai hengkang dari grup. Diawali Yeonwoo dan Taeha keluar pada November 2019 dan Daisy setahun setelahnya. Namun Daisy merasa ia bukan keluar, tapi “dipecat.”

Akhir Januari 2023, keenam member yang tersisa memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak dengan agensinya, MLD Entertainment.