Sukses

Daus Mini Gelar Jumpa Pers soal Rumah Tangga, Shelvie Hana Wijaya Mendadak Datang Menanyakan Anak

Di tengah penjelasan yang disampaikan Daus Mini dan pengacaranya, Shelvie Hana Wijaya mendadak datang sambil menangis.

Liputan6.com, Jakarta  Komedian Daus Mini menanggapi tudingan Shelvie Hana Wijaya terkait kisruh rumah tangga mereka. Mulai dari soal anak, tudingan selingkuh, hingga disebut tak hormat pada mertua.

Namun siapa sangka, di tengah penjelasan yang disampaikan Daus dan pengacaranya, Shelvie Hana Wijaya mendadak datang. Sambil menangis, Shelvie menanyakan tentang keberadaan buah hati mereka, Muhammad Al Fatih Firdaus

"Bang Daus, mana anaknya? Saya ke sini cuma mau ngambil anak saya," isak Shelvie Hana Wijaya, di kantor pengacara Daus Mini, kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (17/2/2023).

"Biarkan saja nanti di persidangan, anak itu ada ibunya," jawab Insank Nasruddin, kuasa hukum Daus.

 

2 dari 4 halaman

Terus Memohon

Seolah tak memedulikan penjelasan sang pengacara, Shelvie terus memohon kepada Daus untuk dipertemukan dengan anak mereka. Ia merasa memiliki hak sebagai ibu yang sudah merawat Al Fatih sejak masih bayi.

"Saya enggak peduli, saya juga ibunya. Bang Daus mohon, aku mau ketemu Al, aku juga punya hak, Pak," ujar Shelvie.

 

3 dari 4 halaman

Keputusan Pengadilan

Melihat kejadian tersebut, Insank berusaha menenangkan Shelvie. Ia memastikan akan memberikan anak itu kepada Shelvie jika keputusan pengadilan menyatakan demikian.

"Nanti saja di pengadilan, semuanya kita kan sudah terima panggilannya. Saya pastikan kalau keputusan pengadilan anak itu adalah hak ibu (Shelvie), saya akan sampaikan ke Daus itu diberikan sama ibu," jelas Insank.

 

4 dari 4 halaman

Sempat Mendatangi Rumah Mertua

Seperti diketahui, Shelvie sebelumnya juga sempat mendatangi rumah orang tua Daus Mini untuk menjemput buah hatinya. Sebab, sudah sepekan terakhir Shelvie tak bertemu dengan Al Fatih yang dibawa pergi Daus.

Namun, Shelvie Hana hanya bisa menelan kekecewaan sesampainya di kediaman orang tua Daus Mini. Sesampainya di sana, ia tidak menemukan siapapun di rumah tersebut. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)