Liputan6.com, Jakarta Sunan Kalijaga, kuasa hukum Ferry Irawan, mengklarifikasi pernyataan ihwal permintaan kliennya yang meminta Venna Melinda mengembalikan sejumlah barangnya.
Begitu juga pernyataan Sunan Kalijaga soal adanya resiko yang akan diterima Venna Melinda jika tidak memenuhi permintaan Ferry Irawan.
"Tapi kalau saya bisa terancam 4 tahun kan jadi kasus? Maksudnya Bang Sunan apa dengan saya diberikan statement kalau tidak mengembalikan barang-barang," tanya Venna Melinda kepada Sunan Kalijaga di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2023).
Advertisement
"Itu hanya edukasi kepada masyarakat," jawab sunan, dan langsung dibalas Venna.
"Sekarang langsung saja edukasi kepada saya," ujar Venna menimpali.
Baca Juga
Sunan Kalijaga Sebut Pihak Venna Melinda Akan Cabut Gugatan Perceraian terhadap Ferry Irawan
Pengacara Ferry Irawan Menghindar Tak Dapat Menunjukkan Surat Kuasa Resmi Kliennya, Venna Melinda: Bang Sunan Mana, Jangan Pergi Dulu Dong
Venna Melinda Pertanyakan Bukti Surat Kuasa Resmi Terkait Pengembalian Barang Milik Ferry Irawan
Sebut Ada Pasal yang Mengaturnya
Sunan pun menjelaskan pernyataannya itu. Dikatakan Sunan, ia ingin mengedukasi bahwa ada pasal yang mengatur bagi seseorang yang tidak mau mengembalikan barang titipan orang lain.
"Edukasi kepada masyarakat bahwa kalau kita kebetulan dititipkan barang atau pegang barang seseorang, dan seseorang itu sudah minta dikembalikan. Kalau sampai tidak dikembalikan, maka ada pasalnya. Seperti itu saja," jelas Sunan.
Advertisement
Tanggapan Tak Puas dari Venna Melinda
Tak puas dengan penjelasan pengacara Ferry itu, Venna kembali mempertanyakan alasan membuat pernyataan yang seolah dirinya bisa dipidanakan.
"Pertanyaan aku Bang Sunan, sorry, kenapa mesti harus bikin statement seolah-olah Venna kalau tidak mengembalikan barang akan terancam hukuman di bawah 4 tahun. Itu maksudnya apa? Kalau mau edukasi kenapa ke masyarakat, kan yang pegang barang Ferry saya, kan bisa somasi saya," tutur Venna.
Tak Punya Nomor Telepon Venna
Sunan menegaskan bahwa pernyataannya itu hanya untuk mengedukasi masyarakat. Ia juga mengaku tidak memiliki nomor telepon Venna, sehingga tidak dapat menyampaikannya secara langsung.
"Enggaklah, tadi kan sudah disampaikan, itu bentuk edukasi saja. Saya kan enggak punya nomor telepon mbak," kata Sunan.
"Berarti hanya edukasi? Bukan beneran mau di-ini ya? Oh ini saya kasih nomor telepon saya. Jadi gini, clear ya, oke? Jadi teman-teman, sudah clear, ya masalah terancam empat tahun enggak ada, ya," pungkas Venna Melinda. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement