Liputan6.com, Jakarta Hubungan asmara Naysilla Mirdad dan Arfito Hutagalung kabarnya akan berlanjut ke jenjang yang lebih serius. Rumor yang berhembus, Naysilla dan Arfito akan segera menikah.
Namun setelah dikonfirmasi mengenai rumor tersebut, Naysilla membantahnya. Adik dari Nana Mirdad tersebut mengatakan, sejauh ini hubungannya dengan Arfito Hutagalung masih dalam tahap mengenal satu sama lain.
"Belum ada persiapan apa-apa. Selama ini masih menjalani, semua baik-baik saja," kata Naysilla Mirdad di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2023).
Advertisement
"Namanya orang berhubungan ada masa perkenalan, pendekatan masing-masing, keluarga. Masih di tahap itu," ujar Naysilla menambahkan.
Baca Juga
5 Potret Gisella Anastasia dan Naysila Mirdad Hadiri Dinner Natal 2022 Bareng Gengnya, Tampil Kompak Pakai Aksesoris Unik
6 Potret Naysilla Mirdad Rayakan Ulang Tahun Arfito Hutagalung, Didoakan Segera Menikah
Pose Menawan Naysilla Mirdad Pakai Gaun Monokrom dari Versace di Karpet Merah, Elegan Level Paripurna
Hubungan dengan Keluarga Kekasih
Naysilla bersyukur, hubungannya dengan keluarga sang kekasih memang cukup dekat. Diakui Naysilla, hubungan yang terjalin juga sangat baik.
"Keluarga sudah kenal semua. keluarganya baik-baik. Ya kita dekat dan ngobrol, terus ngobrolnya nyambung, senang dan seru," aku Naysilla.
Advertisement
Harapan Naysilla untuk Masa Depannya
Naysilla menambahkan, setiap pasangan tentu berharap hubungannya berlanjut hingga pernikahan. Begitu juga dengan jalinan asmaranya dengan Arfito.
"Ya kan tujuan berhubungan mau menikah atau berkeluarga,” jawab Naysilla.
Meminta Doa
Naysilla Mirdad pun meminta doa untuk hubungannya dengan Arfito. Ia berharap, semua niat baik yang mereka harapkan dapat terlaksana dengan baik.
"Doain saja mudah-mudahan yang terbaik dan diberikan jawaban sama Tuhan, semuanya lancar," ucap Naysilla Mirdad. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement