Liputan6.com, Jakarta Aldila Jelita resmi mendaftarkan gugatan cerainya terhadap Indra Bekti, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Bahkan sudah sepekan terakhir keduanya tidak lagi tinggal seatap.
Milano Lubis, kuasa hukum Aldila Jelita mengatakan, dirinya sudah memprediksi opini yang muncul dari sebagian masyarakat terkait gugatan cerai yang dilayangkan kliennya. Namun Milano memastikan keputusan Dila berpisah bukan karena masalah finansial.
"Saya sudah tahulah publik pasti begitu: 'Karena Bekti sakit, penghasilan berkurang, dan Dila ninggalin'," kata Milano Lubis di Kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan, Senin (27/2/2023).
Advertisement
"Enggak, enggak seperti itu. Saya pastikan tidak seperti itu," tambah Milano.
Baca Juga
Â
Sudah Bahas Resiko Galang Dana
Milano mengaku sudah menyampaikan kemungkinan risiko itu yang akan dihadapi Aldila. Apalagi, saat Bekti dirawat di rumah sakit, keputusan Dila menggalang donasi sempat menuai cibiran.
"Saya sudah sampaikan ke Dila, 'Yang diserang pasti kamu.' Karena kan pasca-kemarin mereka minta donasilah segala macam," katanya lagi.
Advertisement
Tak Ada Kaitan dengan Finansial
Milano mengungkapkan, Aldila sudah siap dengan anggapan miring yang mungkin akan disematkan kepadanya. Milano juga kembali memastikan, perceraian ini tidak ada kaitannya dengan masalah finansial.
"Sudah siap. Dia tahu kok publik pasti menyangka seperti itu, tapi kenyataannya enggak seperti itu. Saya sudah tanya ke Bekti, tidak ada kaitannya dengan finansial," ucap Milano.
Â
Berpisah Baik-Baik
Lebih lanjut Milano mengatakan, Aldila dan Bekti sepakat perpisahan ini dilakukan secara baik-baik. Bahkan kesepakatan itu juga meliputi hak asuh anak dan harta gana-gini.
"Jadi saya tanya ke Dila seperti apa, Bekti seperti apa, dan mereka sepakat (pisah)," tandas Milano Lubis. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement