Sukses

Viral Gibran Rakabuming Mendadak Follow Akun Amien Rais, Ngaku Ngefans Sampai Terbawa Mimpi

Selama ini, Gibran Rakabuming tak pernah mengikuti akun medsos siapapun. Pekan ini, ia resmi jadi salah satu pengikut Amien Rais di Twitter dan Instagram.

Liputan6.com, Jakarta Di medsos, Gibran Rakabuming tidak mengikuti akun siapapun. Pekan ini, mendadak ia mengikuti akun seseorang. Mohon maaf, bukan akun medsos Presiden Jokowi.

Gibran Rakabuming malah mengikuti akun Twitter dan Instagram Amien Rais, yang selama ini dikenal vokal mengkritisi kinerja maupun gaya pemerintahan Joko Widodo.

“Ya memang. Instagram juga kok satu following-nya,” ungkap putra sulung Jokowi, kami lansir dari video interviu di kanal YouTube Berita Surakarta, Selasa (7/3/2023).

Sejumlah spekulasi bermunculan. Banyak yang menyebut, aksi Gibran Rakabuming ini merupakan sindiran politik menjelang pesta demokrasi yang akan digelar 2024.

2 dari 4 halaman

Mengidolakan Beliau

“Masa saya enggak boleh mengidolakan beliau? Makanya pengin ketemu. Sudah lama, he he. Baru kemarin, tiba-tiba mimpi dia. Mimpi ketemu (Pak Amin),” ia beralasan.

“(Karena beliau) seorang senior,” ujar bintang film Sesuai Aplikasi. “Ya, saya menghormati (beliau) saja,” jawab Gibran Rakabuming, lalu menggarisbawahi ia berhak mengidolakan siapa saja.

3 dari 4 halaman

Jawab Isu Kepo

Spekulasi lain yang beredar di kalangan jurnalis, sang Wali Kota Solo sengaja mengikuti akun medsos Amien Rais karena kepo alias mau tahu gerak-geriknya di jagat maya.

“(Ngepoin Pak Amien?) enggak juga,” cetusnya seraya menyebut Amien Rais sosok yang baik. Terkait hubungan Amien Rais dengan keluarga Jokowi, ia enggan berkomentar.

4 dari 4 halaman

Enggak Seru!

Gibran Rakabuming mempersilakan masyarakat menilai. Pertanyaan yang kemudian muncul, mengapa ayah Jan Ethes hingga saat ini ogah mem-follow akun Presiden Jokowi?

“Enggak, enggak seru (mengikuti akun Instagram atau Twitter Pak Jokowi),” tutup Gibran Rakabuming. Saat artikel ini disusun belum ada tanggapan resmi dari pihak Amien Rais.