Liputan6.com, Jakarta - PT. BIG Records Asia genap berusia 3 tahun mewarnai kancah industri musik di Tanah Air. Selama tiga tahun hadir, BIG Records Asia telah memproduksi dan mendistribusikan hampir 500 lagu dari berbagai macam jenis genre musik.
Distribusi lagu dilakukan oleh Big Records Asia melalui puluhan digital store platform (DSP) yang ada diseluruh dunia bekerjasama dengan music aggregator asal Prancis, Believe Music.
BIG Records Asia telah bekerjasama dengan ratusan talent, musisi, produser dari berbagai pelosok daerah di Indonesia, dimana saat ini BIG Records Asia memiliki fokus terhadap para local heroes atau para talent musisi dimasing-masing daerah.
Advertisement
Dalam rangka merayakan hari ulang tahun BIG Records Asia yang ke-3 dan memperingati Hari Musik Nasional 2023, BIG Records Asia sekaligus merilis lagu terbaru dari Y.A.W, yang merupakan penyanyi asal kota Madiun.
Lagu Happy Birthday
Y.A.W diketahui merilis lagu dengan judul “Happy Birthday”. Lagu ini diproduksi di Madiun dan diluncurkan oleh BIG Records Asia.
"Sebelumnya Y.A.W telah merilis dua single bersama BIG Records Asia dengan judul Don’t Let Go dan Crush, yang kedua single tersebut berhasil mendapatkan beberapa editorial playlist bergensi dari DSP diantaranya Spotify, Youtube Music, Trebel Music, Resso dan lainnya," kata Direktur Utama BIG Records Asia, Isra Ruddin, ditemui di Hotel Atlet Century Park, Jakarta Pusat, beberapa hari lalu.
Advertisement
Ajakan Peduli Lingkungan Sekitar
Lagu "Happy Birthday" bercerita tentang ingin mengajak kita untuk lebih peduli lagi dengan orang sekitar, maupun diri kita sendiri.
"Lagu ini mengajak untuk merayakan hari baik ini bersama orang-orang yang kita sayangi dan lakukan yang terbaik untuk diri sendiri dan jangan merasa sendiri karena sejujurnya kita selalu melewati tahun demi tahun karena kita tahu akan ada hal baik terjadi," kata Y.A.W yang merupakan pelantun lagu tersebut.
Memulai Hidup Lebih Berharga
Gunakan momen hari lahir kita, kata Y.A.W, sebagai titik kita memulai hidup yang lebih berharga. Y.A.W berdoa melalui lagu ini agar pendengar musiknya bisa merasakan apresiasi dari sebuah perjuangan.
"Kalian yang menyanyikannya dihari spesial sahabat, kekasih, orang tersayang dapat merasakan betapa pentingnya mengapresiasi perjuangan hidup yang sudah dilewati dan akan dilalui," Y.A.W menuturkan.
Lagu “Happy Birthday” diproduksi di Whiplash Studio Madiun dan dibantu oleh beberapa personil diantaranya Wido Setyasmoro, Ryo Bajuri dan Mixing Mastering oleh Whiplash Studio.
Advertisement