Liputan6.com, Jakarta Film Colombiana dijadwalkan tayang di Bioskop Trans TV hari ini, Jumat 24 Maret 2023. Zoe Saldana berperan sebagai tokoh utama film rilisan 2011. Dibintangi juga oleh Michael Vartan, Cliff Curtis, Lennie James dan Jordi Molla. Berikut sinopsis Colombiana yang dirangkum Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber. Peringatan, tulisan ini berisi spoiler atau bocoran cerita hingga ending.
Cerita dibuka pada kejadian di kota Bogota, Kolombia, tahun 1992. Fabio Restrepo yang kerja untuk mafia narkoba ingin pensiun dari dunia kejahatan. Don Luis Sandoval sang atasan, beranggapan bahwa pegawainya hanya boleh berhenti bekerja jika meninggal. Ia lalu memerintahkan anak buahnya untuk menghabisi Fabio dan keluarganya.
Seolah sudah mendapat firasat, Fabio sempat memberikan kartu memori berisi daftar aktivitas ilegal Don pada putri kecilnya, Cataleya. Fabio juga memberikan alamat paman Cataleya, Emilio di Chicago, AS. Dengan modal kartu memori ini, Cataleya lalu pergi kedubes AS di Bogota untuk minta suaka.
Advertisement
Karena memiliki informasi kejahatan Don, Cataleya akhirnya diberikan perlindungan dan diizinkan tinggal di AS. Setibanya di negeri Paman Sam seharusnya Cataleya ditempatkan di panti asuhan, namun memilih kabur melacak keberadaan sang paman. Setelah berhasil menemukan, Cataleya minta dibimbing Emilio untuk bisa membalas dendam pada Don.
15 Tahun Kemudian
Cerita beralih ke masa dewasa Cataleya. Ia melacak anak buah Don dan membunuh mereka. Cataleya selalu meninggal bunga cattleya atau anggrek pada jasad penjahat, berharap Don mendapat pesan ini. Di sisi lain, Emilio merasa aksi Cataleya bisa membahayakan keluarga Emilio. Keduanya bertengkar, Cataleya pergi dari rumah Emilio.
Cataleya tidur dengan seorang pria AS, Danny yang diam-diam memotretnya. Danny minta temannya yang penegak hukum untuk memeriksa latar belakangnya.
Advertisement
Ketahuan
Setelah foto Cataleya masuk basis data, agen FBI James Ross melihat kemungkinan bahwa Cataleya pelaku pembunuhan lebih dari 20 orang di mana selalu ditemukan anggrek. Namun sebelum digerebek, Cataleya sempat kabur.
Cataleya kembali menemui Emilio. Ia syok tahu sang paman serta keluarganya sudah dibantai dengan sadis oleh anak buah Don.
Membara
Hal ini membuat dendam Cataleya makin membara. Ia bahkan melacak keberadaan agen CIA Seve Richard yang selama ini jadi mata-mata mafia dan melindungi Don dari jerat hukum. Cataleya berhasil menghabisi seluruh anak buah Don. Saat Don coba kabur, ia menugaskan anjing terlatih untuk menyerang Don dan mencabik-cabiknya hingga tewas. Â
Usai menyelesaikan misi, Cataleya menghubungi Danny lewat telepon umum lalu pergi naik bus.
Advertisement