Liputan6.com, Jakarta - Nama Abah Jajang sempat viral di jagat maya karena menolak uang miliaran rupiah. Ya, ada seseorang yang tertarik dengan rumah Abah Jajang dengan pemandangan air terjun.
Orang itu pun mencoba menawar untuk membeli rumah tersebut seharga Rp2,5 miliar. Siapa sangka, tawaran tersebut ditolak oleh Abah Jajang.
Ramainya kabar tersebut membuat Ridwan Kamil akhirnya ikut menyambangi kediaman Abang Jajang. Ridwan Kamil pun memperlihatkannya di akun Instagram terverifikasi miliknya, Sabtu (8/4/2023).
Advertisement
Dalam video berdurasi singkat tampak Kang Emil, begitu biasa disapa, bersalaman dengan Abah Jajang. Namun banyak yang menganggap bahwa Gubernur Jawa Barat tak sopan, karena matanya tak melihat wajah Abah Jajang saat bersalaman.
Â
Ridwan Kamil Beri Penjelasan karena Dianggap Tak Sopan
Dalam keterangan yang ditulisnya, Ridwan Kamil pun langsung memberikan penjelasan terkait anggapan tak sopan. Ia mengaku tak hanya menatap tapi juga merangkul Abah Jajang.
"*Di bberapa akun katanya saya tidak sopan, karena dianggap tidak melihat saat pertama salaman dgn abah Jajang. Sebenarnya saya itu melihat atuh, hanya pake kacamata hitam dan memang terdistraksi oleh teriakan ibu-ibu sehingga sering nulah noleh saat salaman. Pak Jajangnya juga saya rangkul dgn hangat setelahnya," jelas Ridwan Kamil.Â
Â
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
3 Jam Perjalanan Ridwan Kamil ke Rumah Abah Jajang
Ridwan Kamil, menempuh perjalanan selama tiga jam menuju rumah Abah Jajang dengan motor. Di sana ia pun menyempatkan diri untuk ngobrol dengan pemilik rumah.
"Kemarin saya ke sana, naik motor 3 jam dari Bandung, memenuhi undangan Abah Jajang, pemilik lahan yang halamannya menghadap langsung air terjun indah ini.
Rumah dan lahannya sempat ditawar pembeli milyaran rupiah, namun Abah menolak Karena beliau sudah bahagia lahir batin disana. Bahagianya bukan lagi urusan uang, uang dan uang," tambahnya.
Â
Ridwan Kamil Promosikan Curug Citambur, Cianjur Sebagai Air Terjun Terbaik
Usai ngobrol dengn Abah Jajang, Ridwan Kamil juga menyempatkan diri untuk datang ke curug tersebut. Berlatar belakang air terjun Citambur, Ridwan Kamil mempromosikan keindahan air terjun itu sebagai air terjun terbaik dari 400 yang ada.
"Curug Citambur di Cianjur, silakan datang tempatnya istimewa. View sekelilingnya desa-desa subur dan makmur. Sawah-sawah yang luas, dan bisa menikmati keindahan alam air terjun, waterfall, atau bahasa Sundanya Curug," katanya berpromosi.
Advertisement