Sukses

Cici Tegal Kenang Mendiang Iqbal Pakula saat Syuting Bersama: Dia Serius Cuma di Depan Kamera

Disampaikan oleh Cici Tegal, mendiang Iqbal Pakula merupakan sosok yang humoris.

Liputan6.com, Jakarta Cici Tegal mengenang kebersamaannya dengan almarhum Iqbal Pakula. Diakui oleh Cici, dirinya dan mendiang Iqbal Pakula pernah terlibat di sinetron Putri Titipan Tuhan.

Disampaikan oleh Cici Tegal, mendiang Iqbal Pakula merupakan sosok yang humoris. Sekalipun mendiang bersikap serius, menurut Cici Tegal, sikap itu hanya ditunjukkan saat berakting di depan kamera.

"Kalau aku lihat dia (Iqbal Pakula) satu sinetron di Putri Titipan Tuhan," kenang Cici Tegal di rumah duka, kawasan Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (25/4/2023).

"Dia sebetulnya jadi orang yang serius cuma di depan kamera doang, habis itu bikin porak poranda suasana," sambung Cici.

 

2 dari 4 halaman

Iqbal Pakula Kerap Mengubah Suasana jadi Tawa

Cici mengatakan, pernah satu ketika dirinya dituntut melakukan adegan sedih. Namun suasana justru berubah menjadi tawa karena celetukan almarhum.

"Harusnya kita bertangisan (pas adegan) sama dia diceletukin dari belakang. Jadi kita cekikikan lagi. Enak sih kalau buat berteman,” ujar Cici Tegal.

 

 

3 dari 4 halaman

Iqbal Pakula Pasang Ring Jantung dan Mengidap Leukemia

Meidina yang juga rekan Iqbal melanjutkan, sebelum meninggal dunia, mendiang sempat menjalani operasi pemasangan ring jantung. Tak hanya itu, Iqbal juga diketahui mengidap penyakit leukemia.

"Tadi nanya sama istrinya, dia bilang Desember itu operasi ring (jantung). Kemudian Januari itu ketahuan ada leukemia," ungkap Meidiana.

 

4 dari 4 halaman

Meninggalnya Iqbal Pakula serta Pemakamannya

Iqbal Pakula meninggal dunia Rumah Sakit Siloam, Jakarta, pada Selasa, 25 April 2023, pukul 02.30 WIB. Iqbal meninggal di usia 46 tahun.

Setelah sempat disemayamkan di rumah duka, jenazah Iqbla Pakula dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Jakarta Selatan. Pemakaman Iqbal Pakula diiringi tangis keluarga dan sahabat. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)