Sukses

Klarifikasi Nikita Mirzani Usai Antonio Dedola Bocorkan Chat-nya: Dia Membela Diri Karena Tahu Dia Salah

Setelah Antonio Dedola membocorkan percakapannya di aplikasi WhatsApp ke medsos akhir pekan lalu, Nikita Mirzani tak tinggal diam. Ia mengklarifikasi.

Liputan6.com, Jakarta Mengetahui Antonio Dedola membocorkan percakapannya di aplikasi WhatsApp ke akun Instagram terverifikasi akhir pekan lalu, Nikita Mirzani tak tinggal diam. Ia mengklarifikasi.

Nikita Mirzani menyampaikan klarifikasi lewat Instagram Stories seraya mengunggah bukti transfer dari rekeningnya untuk Antonio Dedola sebesar 1.620,87 GBP (poundstreling).

Jika dikonversikan ke rupiah, nyaris 30 juta. Dilihat Showbiz Liputan6.com, Minggu (30/4/2023), Nikita Mirzani membenarkan, bahwa ia memohon mantan suami untuk menghapus sejumlah unggahan di Instagram Stories.

Sebagai informasi, Antonio Dedola telah menjadi mantan suami sang artis. Nikita Mirzani cerai setelah pria Jerman tersebut melontar talak lewat pesan tertulis di aplikasi WhatsApp.

 

 

2 dari 4 halaman

Tapi Malah Diposting...

Merespons bocornya chat, Nikita Mirzani menyatakan, “Saya sudah minta dengan baik-baik untuk menghapus semua story karena keluarga saya marah dan anak saya sakit sampai saya begging.”

Bintang film Nenek Gayung menyayangkan perbuatan Antonio Dedola. “Tapi malah diposting. Ini terakhir postingan saya yah. Saya mentransfer uang ke dia,” pelantun “Nikita Gang” menyambung.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Saya Tak Akan Bahas Lagi

Klarifikasi tertulis ini sekaligus menjadi unggahan terakhir Nikita Mirzani terkait ambruknya rumah tangga bersama Antonio Dedola yang dibangun sejak 22 Januari 2023.

Setelah ini dia mau memposting apapun saya tidak akan balas lagi. Sudah cukup. Dia hanya membela dirinya sendiri saja karena tahu dia salah,” Nikita Mirzani mengakhiri.

4 dari 4 halaman

Who Started The War?

Diberitakan sebelumnya, Antonio Dedola mengunggah sejumlah pesan WhatsApp Nikita Mirzani ke medsos. Setidaknya ada dua unggahan, salah satunya disertai pesan nyelekit bahwa ia tak berniat memulai perang.

Who started the war? I have only told the truth! (Siapa yang memulai perang? Gue cuma menyampaikan kebenaran)” oceh Antonio Dedola yang kini punya 200 ribuan pengikut di Instagram.

Video Terkini