Sukses

6 Potret Pernikahan Memes Prameswari yang Dulu Dikabarkan Dekat dengan Billy Syahputra dan Sule, Politikus Diaz Hendropriyono Jadi Saksi

Pernah dikabarkan dekat dengan Billy Syahputra hingga Sule, artis Memes Prameswari menikah dengan Adya Laksmana Sudrajat pada Minggu, 30 April 2023 kemarin.

Liputan6.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari Memes Prameswari. Artis asal Gresik ini resmi menikah dengan Adya Laksmana Sudrajat di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (30/04/2023).

Memes merupakan artis kelahiran 29 Agustus 1996 yang mengawali karier lewat ajang Gadis Sampul pada 2012. Ia juga pernah ikut kontes X Factor Indonesia 2015 dan merilis beberapa single. Ia juga bermain sinetron Trio Gabut Kursus Iman yang tayang di SCTV pada 2022.

Memes sempat dikabarkan dekat dengan salah satu pemainnya yakni Billy Syahputra.

Tahun lalu, Memes mencuri slot pemberitaan lantaran beredar fotonya dengan pelawak Sule tengah memakai busana pengantin. Hal ini menyebabkan Memes dikabarkan dekat dengan mantan suami Nathalie Holscher.

Namun belakangan diketahui keduanya memakai baju pengantin untuk keperluan syuting program sketsa komedi di TV swasta yang memasang Sule sebagai pemeran tetap, sementara Memes bintang tamu.

Bukan dengan Billy atau Sule, Memes melabuhkan hatinya pada pria di luar dunia hiburan. Salah satu saksi akad nikah adalah Diaz Hendropriyono, politikus yang juga adik ipar Jendral TNI Andika Perkasa dan pernah menjadi Stafsus Presiden RI Bidang Sosial pada 2014-2019. Berikut 6 potret akad nikah Memes Prameswari yang dirangkum Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber.

2 dari 7 halaman

Pernikahan

Pernikahan Memes awalnya diketahui dari unggahan Diaz Hendropriyono. Ia mengunggah beberapa potret dirinya jadi saksi dalam akad nikah Memes dengan Adya Laksmana. “Pagi ini menjadi saksi nikah kawan baik saya, bersama pak Erman Soeparno, Menteri Tenaga Kerja (2005-2009). Selamat ya @adyalaksmana dan @memes_prameswari,” tulisnya.

3 dari 7 halaman

Akad Nikah

Momen akad nikah yang digelar di Masjid Raya Pondok Indah Jakarta. Terlihat Adya begitu gagah dan percaya diri mengikuti prosesi ijab kabul.

4 dari 7 halaman

Bahagia

Usai ijab kabul berlangsung lancar, Memes pun duduk bersanding di sebelah Adya Laksmana. Terlihat ekspresi lega sekaligus bahagia dari kedua mempelai.

5 dari 7 halaman

Putih

Baik Memes maupun Adya memakai baju pengantin serbaputih. Biasa tampil dengan rambut panjangnya yang indah, dalam prosesi akad nikah Memes memakai dress muslimah panjang lengkap dengan hijab.

6 dari 7 halaman

Langkah

Memes dan Adya melangkah ke pelaminan sebagai suami istri. Keduanya terlihat serasi. Para tamu undangan tampak menyapa hingga mengabadikan foto mereka.

7 dari 7 halaman

Lempar Bunga

Suasana meriah terasa saat Memes dan Adya melempar buket bunga ke arah para tamu undangan. Terlihat rekan-rekan mereka yang masih lajang berusaha mendapatkan bunganya.

Video Terkini