Sukses

Isyana Sarasvati, Ungu, Radja, dan Sederet Musisi Top Lain Akan Meramaikan Festival Musik Semesta Berpesta

Isyana Sarasvati, Ungu, Danilla, hingga Anji, akan turut memeriahkan festival musik Semesta Berpesta yang akan digelar selama dua hari berturut-turut, yaitu pada 3-4 Juni 2023 di Plaza Parkir ICE BSD Tangerang.

Liputan6.com, Jakarta Indonesia akan dihentak oleh gelombang musik yang memikat dan semarak dengan hadirnya festival musik terbaru, Semesta Berpesta! Beberapa nama besar di dunia hiburan tanah air, termasuk Isyana Sarasvati, Ungu, Danilla, hingga Anji, akan turut memeriahkan festival musik Semesta Berpesta yang akan digelar selama dua hari berturut-turut, yaitu pada 3-4 Juni 2023 di Plaza Parkir ICE BSD Tangerang.

Waktu pelaksanaan acara dimulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB. Event festival musik yang diorganisir oleh RAM Entertainment menawarkan tiga elemen utama, yaitu musik, kuliner, dan mode, sehingga para pengunjung dapat menikmati ketiga aspek tersebut dengan puas.

Kedatangan Semesta Berpesta di BSD menjadi pembuka dari serangkaian tur festival yang akan digelar di 12 kota di Indonesia. Pada hari pertama, beberapa artis ternama seperti Isyana Sarasvati, Anji, Pamungkas, /Rif, dan Radja akan mengisi panggung Semesta Berpesta. Sementara itu, pada hari kedua, Ungu, Fourtwnty, Danilla, Kunto Aji, dan DJ Winky siap memukau para penonton dengan penampilan mereka.

Selain penampilan dari artis-artis terkenal, para pengunjung juga dapat menikmati sejumlah aktivitas menarik seperti game show, KPop Dance, dan tantangan Mukbang. Tidak hanya itu, mereka juga berkesempatan untuk memenangkan hadiah-hadiah istimewa.

 

2 dari 4 halaman

Semesta Berpesta

"Tema yang diusung oleh Semesta Berpesta adalah perpaduan antara kreativitas dan kebahagiaan melalui kerjasama. Kami bangga dapat menghadirkan konser musik yang menggabungkan mode, kuliner, dan musik dalam satu acara yang tidak terlupakan. Semesta Berpesta akan menyebarkan kebahagiaan di ICE BSD Tangerang sebagai titik awal, dan segera menyusul dengan 11 kota lainnya dalam waktu dekat," ujar Tomi Defantri, CEO RAM Entertainment.

 

3 dari 4 halaman

11 Kota Lain

Selain di Tangerang, Semesta Berpesta juga akan hadir di 11 kota lainnya, seperti Bekasi, Bandung, Bogor, Jogja, Surabaya, Solo, Banjarmasin, Medan, Balikpapan, Palembang, dan Jakarta. Tanggal pelaksanaan di kota-kota tersebut akan segera diumumkan.

Bagi para penggemar musik, pecinta mode, dan penikmat kuliner di seluruh Indonesia, jangan lewatkan kesempatan untuk merayakan acara yang tak terlupakan ini!

 

4 dari 4 halaman

Tiket

Tiket Semesta Berpesta telah tersedia di tiga platform penjualan tiket terpercaya, yaitu Goers, Tiket.com, dan tiketapasaja.com. Harga tiket presale dimulai dari IDR 100.000 untuk 1-day GA Pass dan IDR 150.000 untuk 2-day GA Pass, hingga tanggal 25 Mei 2023. Setelah itu, harga tiket reguler akan dijual dengan harga IDR 200.000 untuk 1-day Pass dan IDR 350.000 untuk 2-day Pass.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi akun Instagram resmi kami @semestaberpesta, agar selalu mendapatkan update terbaru mengenai Semesta Berpesta.