Sukses

Miss Universe Indonesia Perkenalkan Shimmering Hope, Mahkota Bertahtakan 24 Bintang Dari Emas Putih

Miss Universe Indonesia mengadakan acara crown revealing pada Senin, 29 Mei 2023

Liputan6.com, Jakarta Miss Universe Indonesia memperkenalkan mahkota yang bakal disematkan kepada pemenang Miss Universe Indonesia. Mahkota tersebut diberi nama Shimmering Hope.

National Director Miss Universe Indonesia Poppy Capella mengungkap material yang digunakan untuk membuat mahkota bagi pemenang Miss Universe Indonesia.

"Mahkota yang dinamakan Shimmering Hope ini bertahtakan 24 bintang, terbuat dari emas putih solid dengan lebih dari 8000 first quality cubic zirconia," kata Poppy di acara Crown Revealing Miss Universe Indonesia di La Moda Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Senin, 29 Mei 2023.

"Mahkota Miss Universe Indonesia saya harapkan menjadi simbol beauty, optimism, leadership and one more thin,g unity and diversity," Chairman PT Capella Swastika Karya Indonesia ini, menyambung.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Bentuk Kepemimpinan

Eldwen Wang, selaku Chief Executive Officer (CEO) dari Miss Universe Indonesia, juga menyampaikan bahwa mahkota ini merepresentasikan bentuk kepemimpinan yang memiliki karakter bersinar, brilian, dan inspiratif.

"Pemenang Miss Universe Indonesia yang menggunakan mahkota ini diharapkan bisa memiliki kualitas tersebut dan menggunakan kekuatan mereka memberikan harapan serta optimisme," Eldwen menguraikan.

 

3 dari 4 halaman

Aplikasi Mobile

Di kesempatan yang sama, Miss Universe Indonesia juga meluncurkan mobile application yang kelak bisa mempermudah para penggemar dan penonton untuk mengakses informasi terbaru tentang kontes serta update para peserta.

Hal ini tentunya termasuk akses yang lebih mudah dan cepat untuk membeli tiket serta merchandise resmi Miss Universe Indonesia.

 

4 dari 4 halaman

Batu Lompatan

Eldwen menambahkan, dengan semangat transformational leadership yang diusung, Miss Universe Indonesia ingin lebih aktif di dunia digital dan memanfaatkan teknologi untuk lebih advance, serta menjangkau lebih banyak audience.

"Acara crown reveal ini menjadi milestone bagi Miss Universe Indonesia sebelum melangkah ke rangkaian event lainnya seperti audisi, preliminary, karantina, dan puncaknya malam final yang telah dinantikan oleh masyarakat Indonesia," Eldwen memungkasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini