Sukses

Sepakat Cerai, Ari Wibowo Akui Masih Serumah dan Menafkahi Inge Anugrah

Ari mengaku masih menjalankan kewajibannya sebagai suami, menafkahi Inge Anugrah.

Liputan6.com, Jakarta Proses perceraian Ari Wibowo dan Inge Anugrah masih bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Kendati demikian, Ari Wibowo dan Inge masih tinggal seatap, mengingat status pernikahan keduanya belum diputuskan.

Tak hanya tinggal serumah, Ari juga mengaku masih menjalankan kewajibannya sebagai suami, menafkahi Inge. Oleh karena itu, Ari Wibowo menepis kabar yang menyebut dirinya mengusir Inge Anugrah.

"Masih dong (menafkahi), kan masih sebagai istri yang sah. Kita masih nafkahi, sampai sekarang kita juga masih tinggal sama-sama," aku Ari Wibowo di Polda Metro Jaya, Selasa (20/6/2023).

"Jadi kemarin ada gosip saya usir istri. Aduh, saya malas banget ada berita-berita miring di luar sana. Faktanya kita masih sama-sama, sampai saat ini kita masih tinggal dalam satu apartemen," tambah Ari.

 

 

2 dari 4 halaman

Ari Wibowo Bangga terhadap Inge Anugrah

Pada kesempatan sama, Ari mengaku bangga terhadap Inge yang ditunjuk direktur marketing sebuah produk kecantikan. Ia pun mendoakan karier istrinya itu makin bersinar ke depannya.

"Saya senang sekali dia bisa mencari uang sendiri, artinya kan dia sudah mulai belajar untuk mandiri. Saya ikut bangga dengan achievement yang dia capai. Semoga ke depannya semakin bagus lagi," kata Ari.

 

 

3 dari 4 halaman

Ari Wibowo Menilai Inge Anugrah Dikelilingi Orang-Orang Baik

Ari Wibowo optimis Inge dapat survive meski nantinya mereka resmi bercerai. Pasalnya, Ari menilai Inge dikelilingi orang-orang baik yang membantu dan mendukungnya.

"Kelihatannya sekarang seperti itu, ya. Dia banyak didukung orang di sekitar dia, yang memberikan kerjaan segala macam. Mudah-mudahan memberi dampak positif dan semua ini bertahan selamanya," ujarnya.

 

4 dari 4 halaman

Ari Wibowo Enggan Membahas Soal Proses Perceraiannya

Ari enggan membahas soal proses perceraiannya dengan Inge. Terlebih menanggapi pernyataan kuasa hukum Inge yang seolah menyudutkan dirinya.

"Itu enggak usah dibicarakan. Pengacara Inge memang suka sekali bicara, ya. Selama dia bahagia melakukan itu, silahkan saja. Saya enggak mau komentarin omongan pengacara Inge, terserah aja dia mau ngomong apa," pungkas Ari Wibowo. (Lioutan6.com/M. Altaf Jauhar)

Video Terkini