Sukses

Sinopsis Bohemian Rhapsody Tayang Sabtu Malam di TV, Akting Rami Malek Jadi Freddie Mercury Berbuah Piala Oscar

Simak sinopsis Bohemian Rhapsody tayang Bioskop Trans TV hari ini, SABTU, 24 Juni 2023 pukul 21.00 WIB.

Liputan6.com, Jakarta Film Bohemian Rhapsody dijadwalkan tayang untuk kali pertama di TV nasional malam ini, Sabtu, 24 Juni 2023, mulai pukul 21.00 WIB. Film karya sutradara Bryan Singer ini meraih sukses komersial dan sederet penghargaan bergengsi. Judul film diambil dari lagu hit milik band legendaris asal Inggris, Queen.

Film yang rilis di bioskop pada 2018 ini mengisahkan perjalanan hidup vokalis Queen, Freddie Mercury meraih popularitas. Aktor Rami Malek didapuk memerankan Freddie dan meraih banyak penghargaan, termasuk Aktor Terbaik Oscar 2019.

Film yang tayang dalam slot Bioskop Trans TV mengisahkan Freddie Mercury sejak masih muda. Cerita dimulai pada tahun 1970, di mana seorang pemuda bernama Farrokh Bulsara bekerja sebagai pengangkut koper di bandara Heathrow London. Ia menyukai musik dan bersemangat ketika melihat band favoritnya, Smile, manggung di sebuah pub. Pada momen itu, Farrokh juga terpesona pada seorang gadis, Mary Austin, yang bekerja di sebuah butik.

Farrokh mengetahui bahwa gitaris Smile, Brian May dan penggebuk drum, Roger Taylor tengah gundah lantaran vokalis dan basis mereka, Tim Staffell pindah ke band lain, Humpy Bong. Farrokh menawarkan diri untuk jadi vokalis, dan diterima. Farrokh juga mulai pacaran dengan Mary.

Simak kelanjutan sinopsis Bohemian Rhapsody pada halaman berikut ini. Peringatan, tulisan ini berisi spoiler atau bocoran cerita sampai tamat.

2 dari 4 halaman

Ambisi

Farrokh bersama Smile mulai manggung ke berbagai tempat di Inggris. Farrokh yang ambisius meyakinkan personel lain untuk menjual mobil bersama agar dapat modal bikin album. Aksi mereka pun mulai mencuri perhatian sebuah label rekaman besar.

Farrokh lantas mengubah namanya jadi Freddie Mercury sekaligus nama band jadi Queen. Mereka lantas dikontrak produser terkenal, John Reid dan melakukan tur di AS. Jadwal Freddie diurus oleh asisten yang selalu memberikan perhatian lebih, Paul Prenter.

3 dari 4 halaman

Asmara

Selain soal kesuksesan  bermusik, Bohemian Rhapsody juga menyoroti kisah asmara Freddie. Ia menikah dengan Mary, namun juga mulai mempertanyakan orientasi seksualnya. Freddie berhubungan mesra dengan Paul dan akhirnya jujur pada Mary, yang kemudian sepakat bercerai.

Konflik memanas ketika Freddie tertarik pada seorang pelayan, Jim Hutton. Masalah asmara Freddie juga merembet ke profesional. Paul membujuk Reid untuk menjadikan Freddie penyanyi solo. Freddie menolak dan malah memecat Reid. Karena tanpa minta izin personel Queen lainnya, Freddie pun perang dingin dengan rekan-rekannya.

4 dari 4 halaman

Narkoba

Kehidupan Freddie sempat terpuruk lantaran terjerat narkoba. Mary yang sudah menikah lagi dan tengah hamil menjenguk Freddie, menyuruhnya ikut konser bergengsi Live Aid. Freddie murka saat tahu Paul menyembunyikan undangan Live Aid untuknya.

Freddie kemudian didiagnosa mengidap AIDS. Ia jujur pada rekan bandnya tapi meminta untuk tetap berkarya meski ia kelak meninggal.

Video Terkini