Sukses

Najwa Kelss Membagi Inspirasi Melalui Konten, Meski Ada yang Mengecam

Najwa Kelss seorang influencer yang juga penyuka hewan.

Liputan6.com, Jakarta Sebagai seorang influencer, Najwa Kelss merasa terbatas dalam mengekspresikan dirinya di media sosial.

Ia sering kali harus membatasi konten yang ia posting di Instagram.

"Sebagai seorang figur publik yang bertanggung jawab, saya berusaha untuk tidak memberikan contoh atau pengaruh negatif kepada para pengikut saya," ungkap Najwa kepada media.

 

2 dari 4 halaman

Menerima Kritikan

Namun, ia mengakui bahwa sering kali menerima kritikan yang ditujukan padanya hanya karena foto-foto yang ia unggah. Tidak semua pengikutnya menyukai semua konten yang ia bagikan.

"Beberapa netizen mengkritik cara berpakaian saya, menurut mereka terlalu terbuka. Padahal menurut saya, pakaian yang saya kenakan adalah wajar dan sesuai dengan tempatnya," jelasnya.

 

3 dari 4 halaman

Pecinta Binatang

Selain dari peran sebagai seorang influencer, ternyata Najwa Kelss juga merupakan seorang pecinta binatang. Ia memiliki impian untuk mendirikan tempat penampungan hewan.

"Saya merasa prihatin melihat hewan-hewan terlantar, terutama kucing," ucapnya.

 

4 dari 4 halaman

Merawat

Najwa sering memberi makanan kepada anjing dan kucing yang ia temui di jalanan. Ia memiliki keinginan untuk merawat hewan-hewan terlantar tersebut. Namun, keterbatasan tempat tinggal membuatnya tidak dapat melakukannya saat ini.

"Oleh karena itu, saya memiliki cita-cita untuk memiliki penampungan hewan, agar hewan-hewan terlantar seperti anjing dan kucing dapat hidup dengan layak," tambahnya.