Sukses

Prilly Latuconsina Trending Usai Lawan Opini Lelaki Banyak Dituntut oleh Pasangan: Giliran Ceweknya Mandiri, Cowok Insecure

Menurut Prilly Latuconsina, opini tersebut muncul karena rata-rata lelaki memang memosisikan diri sebagai provider

Liputan6.com, Jakarta Prilly Latuconsina jadi trending topic setelah beradu argumentasi dengan content creator bernama Bocoum Ahmad soal opini laki-laki yang terlau banyak dituntut oleh pasangannya.

"Kita enggak bisa menggeneralisir perempuan sama ya. Cuma zaman sekarang, pacaran sekarang itu laki-lagi terlalu dituntut gitu loh," kata Bocoum Ahmad dikutip dari Twitter EkaMartha_

Menurut Prilly Latuconsina, opini tersebut muncul karena rata-rata lelaki memang memosisikan diri sebagai provider atau pemberi bagi pasangannya.

"Sekarang kalau misalnya ada cewek yang karir dan uangnya lebih banyak. Cowoknya kan insecure juga, tetap cowoknya pengen ngebiayain juga," ujar Prilly Latuconsina.

"Jadi sebenarnya itu dari sifat cowoknya juga. Cowoknya ngasih unjuk bahwa, gue provider, gua harus jadi kepala rumah tangga ya. Ketika dituntut untuk menjadi itu, komplain. Tapi giliran nggak bisa melakukan itu insecure," sambungnya.

2 dari 4 halaman

Cowok Maunya Apa, sih?

Hal ini membuat Prilly Latuconsina sebagai perempuan jadi serba salah memahami keinginan laki-laki.

"Jadi, cowok maunya apa? Soalnya gue bingung banget, kayak misalnya ada cowok enggak dituntut untuk biayain, enggak dituntut apa, ceweknya mandiri, cari uang sendiri, cowoknya insecure. 'Gue nggak bisa nih ama cewek ini, karena dia udah terlalu mandiri, gini, gini, gini'," jelasnya.

3 dari 4 halaman

Dibilang Kebanyakan Nuntun

Prilly bingung seperti apa dirinya harus bertindak. Sebab jika wanita menuntut sesuatu pada pasangannya, maka hal itu juga akan dianggap negatif. Dia bingung apa yang sebenarnya diinginkan oleh lelaki.

"Giliran gue mencoba untuk jadi yang cowok mau, gue menuntut sesuatu hal. Beliin aku ini dong, beliin ini, merasa kebanyakan dituntut, jadi maunya apa?" tanya dia.

Di Twitter, potongan video ini telah disaksikan hingga 10 juta kali, dipenuhi ribuan komentar dan mendapat lebih dari 80 ribu penyuka. Nama Prilly juga jadi trending hingga mencapai 35 ribu tweets.

4 dari 4 halaman

Opini Warganet

"Akhirnya ada yang bisa bungkam nih dua orang gajelas 🤣Prilly keren banget, independent women panutan kita semua," kata salah satu warganet.

"Suka banget dengerin opini Prilly emang keren & membuka pov baru, tipe wanita karier nan mandiri terus punya prinsip & pendirian kuat terhadap pilihannya. Sedangkan mas-mas GTA itu kalau beropini berasa si paling tau segala kondisi percintaan, langsung kena skakmat kan," tambah yang lainnya.

Video Terkini