Sukses

Aktris Sekaligus Model Vania Valencia Ikut Memperebutkan Miss Universe Indonesia 2023

Aktris sekaligus model, Vania Valencia turut serta dalam kontes kecantikan, Miss Universe Indonesia 2023.

Liputan6.com, Jakarta Kontes kecantikan Miss Universe Indonesia 2023 yang digelar tahun ini juga melibatkan aktris sekaligus model Vania Valencia.

Perempuan yang berperan sebagai PSK di film Buffalo Boys ini berada dalam 30 finalis Miss Universe Indonesia yang sedang menjalani masa karantina.

"Jadi aku mengikuti ajang Miss Universe Indonesia 2023 ini atas kemauan aku sendiri. Aku juga membawa misi penting dalam kontes kecantikan ini," kata Vania saat ditemui di Sari Pacific Hotel, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Misi yang diusung Vania yakni berkaitan dengan pelecehan seksual yang kerap ditemui di industri entertainment nasional.

 

 

2 dari 4 halaman

Isu Pelecehan Seksual

"Ada permasalahan woman abuse dan sexual harassment cukup besar di industri entertainment," Vania blak-blakan memberi pengakuan.

Runner up Putra Putri Batik Nusantara tahun 2018 ini bukan pemerhati masalah pelecehan seksual di industri hiburan nasional. Justru, ia membawa persoalan ini dengan statusnya sebagai korban.

 

 

3 dari 4 halaman

Pernah Dilecehkan

Perempuan berusia 22 tahun itu mengaku pernah menjadi korban tindak pelecehan seksual di lokasi syuting.

"Aku pernah jadi korban cat calling kru dan dipegang-pegang di lokasi syuting," pemeran Nova di film The Day Before The Wedding, membeberkan.

 

4 dari 4 halaman

Speak Up di Miss Universe Indonesia 2023

Melalui keikutsertaannya di Miss Universe Indonesia 2023, Vania bisa menyuarakan persoalan pelecehan seksual yang dialaminya, bahkan oleh orang lain, sebagai permasalahan serius yang harus segera ditangani.

"Saya ingin mengadvokasi dan bersuara tentang empowerman woman," dia menukas.

Â