Liputan6.com, Jakarta Ketertarikan terhadap hal-hal baru dalam kehidupan, seringkali membuat seseorang menemukan jalan takdirnya. Siapa yang menyangka, dari situ kita bisa saja menemukan pelabuhan karir yang cocok dan sesuai passion. Tentunya sangat membahagiakan bukan? Hal itu pula yang dialami oleh seorang influencer dan konten kreator bernama Awal Adrians.
Berkat hal itu, Awal Adrians menemukan profesi yang sesuai dengan passion-nya, berkat tertantang untuk melakukan hal-hal baru. Dalam pengakuannya, pria kelahiran 16 Juni 1999 ini menyatakan bahwa kesuksesannya sebagai seorang influencer, editor dan kreator video saat ini, berawal dari karakternya yang suka tertantang untuk melakukan hal-hal yang baru.
Baca Juga
Mengeluh Gara-gara Penerbangannya ke Australia Dibatalkan Imbas Erupsi Gunung Lewotobi, Influencer Dikecam Nirempati
4Â Influencer Perempuan Pakistan Promosikan Wisata Aman dan Seru di Indonesia untuk Perempuan
Influencer Putra Aji Sujati Tebar Inspirasi, Bangun Kesadaran Politik dan Buka Ruang Diskusi Era Digital
Kala itu, ketika dirinya mendapati banyak kreator video yang sukses, pria yang terlahir dengan nama asli Awaluddin itu tergugah untuk mengikuti jejak mereka, dan belajar untuk membuat konten meskipun harus mengawalinya dengan ekstra keras.
Advertisement
Tak hanya itu, pria yang hobi berolahraga tersebut juga mengakui bahwa tekadnya untuk menjadi seorang kreator video juga didasari pada ekslusivitas profesi yang dijalani.
Â
Â
Profesi yang Skill-nya Tidak Dimiliki Semua Orang
Dalam pandangan Awal Adrians, skill dan kemampuan mengedit video ataupun menjadi seorang kreator video merupakan sebuah profesi yang skill-nya tidak dimiliki oleh semua orang, sehingga peluang untuk berkembang di masa mendatang masihlah sangat terbuka lebar.
"Disadari atau tidak, skill mengedit video masih jarang yang bisa. Dengan semakin berkembangnya dunia digital, pekerjaan seperti yang aku lakukan masih memiliki prospek yang sangat cerah," ucap Awal dalam keteragannya, baru-baru ini, dengan nada optimis.
Meskipun saat ini terbilang sukses dan telah mendapatkan jutaan followers, namun perjalanan karier suami dari Rahayu Maharani ini tak selamanya berjalan dengan mulus.
Dalam ingatan pria yang kini berdomisili di Makassar, Sulawesi Selatan tersebut, dirinya seringkali mendapatkan klien yang cukup menyita pemikirannya.
Â
Â
Advertisement
Menganggapnya sebagai Sebuah Tantangan yang Harus Diselesaikan
Salah satu hal yang kerap kali dialami oleh Awal Adrians adalah ketika mendapati klien yang meminta untuk mengubah musik pesanannya yang sudah jadi, ke dalam bentuk video.
Dengan kata lain, dirinya harus bekerja dua kali untuk menyelesaikan sebuah proyek dari klien. Namun, karena profesionalisme dan demi kepuasan sang pelanggan, hal tersebut ditanggapinya dengan santai dan justru menganggapnya sebagai sebuah tantangan yang harus diselesaikan dengan baik.
"Mau gimana lagi? Kepuasan klien adalah yang utama. Jadi, meskipun harus bekerja dua kali dan mengerjakan proyek yang berbeda dengan permintaan awal, akan terasa seru jika hal itu dianggap sebagai sebuah tantangan," kata Awal dengan bijak.
Â
Menemukan Momen-momen Unik
Selama menjalani profesi sebagai seorang editor dan video kreator, pria yang akrab dipanggil dengan nama Awal ini juga kerap kali menemukan momen-momen unik. Salah satunya adalah ketika dimintai tolong oleh temannya untuk mengedit video.
Sebuah momen yang menurutnya membawa profesi yang dijalankannya menjadi sebuah dilema, karena di satu sisi harus bersifat profesional, namun di sisi lain juga tak bisa sepenuhnya profesional karena yang menjadi klien adalah temannya sendiri.
Jika menilik akun TikToknya, @awal.adrians yang telah mendapatkan lebih dari 1,5 juta followers, mungkin kita berpikir bahwa semua yang dicita-citakan oleh Awal Adrians telah tercapai. Namun ternyata tidak.
Ketika ditanyakan mengenai target yang ingin dicapai selanjutnya, ada dua hal penting yang menurutnya harus bisa digapai.
"Target pertama adalah ingin memiliki kamera baru untuk menunjang kinerjanya, dan yang kedua adalah ingin dikenal banyak orang melalui prestasi dan karya yang aku hasilkan," jawabnya ketika ditanya mengenai target.
Dua target yang sebenarnya tak muluk-muluk, bahkan bagi seorang konten kreator yang telah memiliki jutaan pengikut seperti dirinya.
Advertisement