Sukses

DJ Graceland Cerita Masa Kecilnya sebagai Anak Penjual Sayur hingga Pengalaman Mengharukan Bersama Fans

Ibunda Graceland adalah seorang wanita yang tangguh. Dia merupakan single parent yang harus bekerja keras menghidupi tujuh orang anaknya.

Liputan6.com, Jakarta Graceland kini semakin bersinar sebagai seorang DJ. Pemilik nama asli Gracela Andreas lahir dari keluarga yang sederhana di mana dahulu, ibunya bekerja sebagai penjual sayur.

Ibunda Graceland adalah seorang wanita yang tangguh. Dia merupakan single parent yang harus bekerja keras menghidupi tujuh orang anaknya. Graceland sendiri adalah anak keenam.

"Mamaku ngebesarin kita semua sendiri, single mother. Dari kecil aku sama adikku selalu di bawa mama kalau lagi jualan sayur, adikku ditaro di gerobak sayurnya, aku jalan di sebelah mama sambil makanin jualan mama," jelas wanita kelahiran 31 Maret 1998 itu dalam keterangan tertulis.

"Selain tukang sayur, mamaku juga tukang urut, jadi kalau mamaku udah selesai jualan sayur biasanya malam mama bawa aku lanjut ngurut. Kita pergi naik sepeda butut warna biru, mamaku beli itu dari tukang sepeda bekas gitu, terus aku di taro sama di keranjang sepeda sama mama," sambungnya.

Berkat kerja keras sang ibu, perekonomian keluarganya perlahan membaik. Gracela Andreas begitu bangga dan sangat menghormati ibunya.

"Berkat kehebatan mamaku, akhirnya jadilah kami sekeluarga seperti sekarang ini. Kalau di tanya, apa sih perasaannya setelah lewatin itu semua? Aku akan selalu jawab, aku bersyukur dan bangga. Bangga karna lahir dari rahim ibu yang wonder woman, single mother yang paling hebat di dunia yang aku kenal," tuturnya.

2 dari 3 halaman

Membantu Menguliahkan Sang Adik

Kini Graceland juga sudah memiliki penghasilan stabil dari pekerjaannya sebagai DJ. Dia bersyukur bisa membantu sang ibu untuk membiayai kuliah adiknya.

Lebih lanjut, dia juga menceritakan pengalaman menarik dengan penggemar. Gracela pernah dihampiri ibu hamil yang suaminya merupakan penggemar beratnya.

"Suaminya ngefans banget sama aku kan, terus istrinya lagi hamil, terus istrinya nemenin suaminya ketemu sama aku dan istrinya bilang gini ke aku 'Kamu aslinya cantik banget, boleh enggak ngobrol sama anak aku bentar biar dia cantik dan sukses juga kaya kamu nantinya'," cerita dia.

3 dari 3 halaman

Memeluk dan Menangis

"Pas dengar itu aku langsung peluk istrinya dan nangis, ternyata orang lain ngelihat aku tuh segitunya, pada sweet banget padahal aku ngerasa aku bukan siapa-siapa," imbuhnya.

Dia juga pernah bertemu fans yang rela pergi jauh untuk menemuinya. "Pas aku perform di Surabaya, ada fans aku cewek dua orang rela naik motor dari Sidoarjo ke Surabaya naik motor ke bandara, terus nungguin aku di bandara, cuma buat foto bareng doang," Graceland mengakhiri.

Video Terkini