Sukses

Viral Denny Sumargo Ditantang Tes DNA Lagi, DJ Verny Hasan Minta Hak Pilih Dokter dan Rumah Sakit

DJ Verny Hasan menantang Denny Sumargo melakukan tes DNA ulang terkait anak perempuannya. Kali ini, dokter dan Rumah Sakit sang DJ yang tentukan.

Liputan6.com, Jakarta Tak ada angin tak ada hujan, mendadak DJ Verny Hasan menantang Denny Sumargo melakukan tes DNA ulang terhadap anaknya. Kali ini sang disjoki meminta hak memilih dokter dan rumah sakit untuk tes DNA.

Tantangan ini diunggah di akun Instagram terverifikasi DJ Verny Hasan baru-baru ini hingga viral di medsos. Ia mengunggah potret anak perempuannya yang dengan wajah ditutupi stiker.

Menyertai potret si kecil tengah tertawa, ia pun mengoceh, “Test DNA dua kali yuk, biar tambah mengejutkan lagi. Kan, kemarin rumah sakit pilihan dia dokter pilihan dia. Gantian dong, RS-nya dari saya.”

Dalam pantauan Showbiz Liputan6.com, Senin (21/8/2023), unggahan berisi tantangan tes DNA untuk Denny Sumargo telah amblas dari etalase akun Instagram terverifikasi DJ Verny Hasan. Namun, tangkapan layarnya mejeng di sejumlah akun gosip Instagram.

2 dari 4 halaman

Kasihan Amat

Walhasil, tantangan tes DNA ulang ini direspons negatif netizen +62. Mayoritas menilai, kasus tes DNA putri DJ Verny Hasan telah selesai pada November 2019. Hasilnya pun jelas ia bukan darah daging bintang film Miracle In Cell No. 7.  

Kasihan amat masih heboh sendiri sementara Densu sudah bahagia sama Kak Olive. Tuhan itu enggak akan salah pilih kasih berkat ke Densu kalau memang dia ada berbuat salah sama lu,” cuit @cami**** di kolom komentar.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Kurang Smart

DJ Verny Hasan tak tinggal diam seraya meminta netizen tersebut berpikir lebih cerdas. Ia bahkan menuding pihak seberang gagal move on karena masih menjadikan drama tes DNA sebagai contoh dalam merespons sejumlah kasus aktual.

Mbak, wajahnya cantik tapi saya kurang smart ya. Saya tidak pernah bikin heboh kok tapi kenapa tiba-tiba saya diserang oleh netizen karena apa karena dia sendiri yang selalu mengungkit,” Verny Hasan mengklarifikasi via medsos.

4 dari 4 halaman

Pihak Sana Belum Move On

Jadi yang belum move on dari permasalahan ini dari pihak sana ya bukan dari pihak saya. Dan saya pun selama ini diam tapi setiap manusia punya batas kesabarannya,” ia mengakhiri.

Melansir dari berbagai sumber, surat hasil tes DNA kala itu menyebut Denny Sumargo bukan ayah kandung anak perempuan DJ Verny Hasan. Kemungkinan kesamaan DNA adalah nol persen alias negatif.

Video Terkini