Sukses

Rendy Kjaernett Kini Nomor Duakan Karier, Ingin Fokus Pada Kesembuhan Lady Nayoan

Rendy Kjaernett tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang ada, untuk memperbaiki rumah tangganya dengan Lady Nayoan.

Liputan6.com, Jakarta - Rendy Kjaernett tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang ada, untuk memperbaiki rumah tangganya dengan Lady Nayoan. Ia merasa bersyukur hubungan dengan Lady berangsur membaik.

Bagi Rendy, prioritas utamanya saat ini adalah kesembuhan Lady, pascakecelakaan yang mereka alami. Sementara waktu, Rendy mengenyampingkan urusan karirnya di dunia entertainment.

"Masih mikirin Lady sembuh dulu sih, kalau kerjaan sih belum, Lady dulu (harus) sembuh," ungkap Rendy di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (22/8/2023).

"Ada kesibukan lain juga, ada ngantor juga, yang penting yang bisa aku kerjain di rumah aku kerjain di rumah. Terus yang penting urus Lady dulu deh," tambah Rendy Kjaernett.

 

2 dari 4 halaman

Merasa Beruntung

Rendy sangat menikmati setiap momen yang dilalui bersama Lady beberapa hari terakhir. Ia merasa beruntung mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kesungguhannya membina rumah tangga bersama Lady.

"Dinikmati aja momennya. Kesempatan kan nggak datang dua kali ya. Ini tuh cukup dan sangat merasa beruntung banget dikasih kesempatan kedua," ujar Rendy.

 

3 dari 4 halaman

Santai Soal Rezeki

Rendy tidak dapat memastikan kapan dirinya kembali lagi menjejakkan kaki di industri hiburan Tanah Air. Ia percaya, Tuhan sudah mengatur rezeki setiap hamba-Nya.

"Ya nanti ajalah, pasti ada waktunya. Kalau memang rezeki nggak ke mana, yang penting Lady dulu aja sembuh," katanya.

 

4 dari 4 halaman

Masih Sakit di Pinggul

Lady mengaku masih mengeluhkan rasa sakit di pinggulnya, terutama ketika dirinya duduk untuk durasi waktu yang lama. Ia juga belum berani menjalani fisioterapi, mengingat efek yang dirasakan setelah menjalaninya.

"Masih nyeri sih, apalagi kalau udah kelamaan duduk. Tapi tinggal minum obat sih, kumatnya udah berkurang. Aku belum berani fisioterapi lagi. Karena kalau habis fisioterapi pasti drop. Paling ya pakai alternatif, urut," aku Lady.