Liputan6.com, Jakarta - Video selebgram Nuzulia Rahma atau yang akrab disapa Aul baru-baru ini tengah ramai di media sosial lantaran mengalami kejadian tak menyenangkan. Aul diketahui jatuh saat sedang manggung di Balikpapan, Jumat (01/08/2023).
Dari video itu, awalnya Aul terlihat santai berinteraksi dengan penonton. Dia mendekati pinggir panggung dan memberikan mikrofon. Dia pun ingin duduk di pinggir panggung agar nyaman. Namun tiba-tiba belum sempat mendudukkan diri, dia terjatuh ke bawah.Â
Saat itu, penonton histeris, namun Aul bangkit dan menyakinkan orang-orang dia baik-baik saja. Diapun melanjutkan acara.
Advertisement
"Empat ribu orang jadi saksi. Di lagu pertama jatuh, di lagu terakhir masih bisa lompat-lompat, masih bisa ke ujung panggung, untung enggak part dua (jatuh)," dikutip dari instagram stori-nya, Sabtu (02/08/2023)
Â
Sempat Tertimpa Sound System
Bukan hanya jatuh dari atas panggung, sound system yang berada tepat di sebelah Aul ikut tersenggol. Sound system tersebut ikut jatuh dari atas panggung sehingga kondisi Aul cukup membuat penonton khawatir. Namun, kemudian ia bangkit dan sesekali memegangi bagian kakinya.
Video itu sendiri diunggah oleh akun TikTok @ndarusucii ini viral dengan telah ditonton 3,6 juta pengguna dan 4 ribu komentar. Banyak netizen yang turut prihatin dengan kondisi Aul.
"Pasti sakit ketiban sound," tulis salah seorang netizen.
Â
Advertisement
Aul Menjalani Rontgen
Di balik itu semua, Aul tetap mengapresiasi penonton yang hadir dan mengkhawatirkannya. Dia mengaku senang dengan antusiasme warga Balikpapan yang seru dan menyambutnya dengan hangat.
Meski terlihat tidak mengalami luka, Aul memilih memeriksakan diri ke rumah sakit. Dia menjalani rontgen untuk memastikan keadannya.
"Habis dari acara rotgen dulu, alhamdulillah aman," jelasnya.
Hasil Rontgen
Selebgram Aul mengabarkan apabila kondisinya terkini setelah jatuh dari atas panggung yang cukup tinggi. Melalui instagram story, ia menjelaskan bahwa kondisinya baik-baik saja, Minggu (03/08/2023). Aul menyampaikan apabila tidak ada cedera parah yang teridentifikasi dari hasil rontgen.
"Gue mau bilang makasih banget kalian yang udah doain. Gue masih bersyukur banget, gue masih dikasih kesehatan abis jatuh itu ya kan..dan itu lumayan tinggi," ujar Aul.
Advertisement