Liputan6.com, Jakarta Sherly Oktari, seorang penyanyi berbakat asal Bangka dengan kecantikan wajah dan suara yang memukau, mengungkapkan pengalamannya yang sering kali ditolak cintanya oleh para pria. Penyanyi berzodiak Libra ini berbagi kisah pahitnya dalam bidang percintaan.
Meskipun sering menghadapi penolakan dari pria-pria, Sherly, yang memiliki hobi traveling, tidak merasa terguncang dalam hal percintaan.
Dengan prinsip tetap menjadi dirinya sendiri meskipun tidak selalu disukai orang lain, Sherly semakin percaya diri dalam karirnya di dunia menyanyi.Â
Advertisement
"Saya mengawali karir pada tahun 2015 sebagai biduan dangdut di sebuah manajemen organ tunggal, yang akhirnya membawanya menjadi seorang penyanyi profesional yang dikenal," ujar Sherly Oktari dalam keterangan tertulisnya, baru-baru ini.
Â
Pindah Genre
Berpindah dari genre musik dangdut ke musik pop pada tahun 2016, Sherly Oktari terus tampil di berbagai tempat hiburan dari kafe ke kafe hingga saat ini.
Meskipun usianya masih muda, Sherly berharap bahwa di masa depan, dia dapat menginspirasi orang lain dengan prestasinya. Sebagai anak pertama dalam keluarganya, wanita yang mengagumi penyanyi Mahalini ini memiliki semangat untuk meraih kesuksesan sebagai penyanyi yang terkenal di seluruh Indonesia.
"Sebagai anak pertama aku memang harus semangat untuk meraih kesuksesan," ujarnya.
Advertisement
Warisan Orangtua
Sherly Oktari mengungkapkan bahwa bakat bernyanyinya adalah warisan dari orangtuanya. Dia menyebutkan bahwa ayah dan ibunya juga memiliki hobi bernyanyi dan suara yang merdu.
Selain berkembang dalam karir bernyanyinya tahun ini, Sherly juga berharap untuk menemukan pasangan yang memiliki minat bernyanyi, suara yang memikat, penampilan yang menarik, tinggi, dan mungkin berperawakan berjenggot.
"Kriteria aku seperti itu memang," ujar pemilik akun Instagram sherlyoktarii.