Sukses

Britney Spears Ungkap Pernah Hamil Anak Justin Timberlake, tapi Diaborsi

Britney Spears menganggap kehadiran si jabang bayi bukan petaka. Justin Timberlake bersikap sebaliknya.

Liputan6.com, los Angeles- Britney Spears mengungkap sejumlah fakta mengejutkan dalam memoarnya yang bertajuk The Woman in Me. Dilansir dari People, Rabu (18/10/2023), salah satunya mengenai hubungan asmaranya dengan sang mantan, Justin Timberlake.

People yang mendapat cuplikan memoar ini secara eksklusif, melaporkan bahwa Britney Spears mengaku pernah hamil anak personel NSYNC tersebut.

"Itu adalah sebuah kejutan, tapi untukku, itu bukan tragedi. Aku begitu mencintai Justin," kata Britney Spears.

Saking tresnonya, kala itu Britney sampai punya mimpi untuk membentuk keluarga bersama sang pelantun "Mirror." "Aku selalu berharap suatu hari nanti kami bisa membentuk keluarga bersama. Namun ini memang terlalu cepat dari yang kuperkirakan," kata wanita 41 tahun ini.

Beda dengan Britney, Justin menganggap kehadiran sang jabang bayi adalah kabar buruk.

"Justin enggak senang dengan kehamilan ini. Ia bilang kami belum siap memiliki bayi dalam hidup kami, bahwa kami terlalu muda," tuturnya.

Pada akhirnya, si jabang bayi akhirnya digugurkan. 

"Kalau hanya keputusanku saja, aku tak akan melakukannya," kata wanita yang sedang dalam proses perceraian dengan Sam Asghari.

Justin Timberlake tentu langsung dicari-cari pihak media untuk dimintai konfirmasinya, tapi perwakilannya tak memberi jawaban.

2 dari 4 halaman

Pasangan Bintang Pop

Dalam catatan E!News, Britney Spears dan Justin Timberlake pertama kali bertemu pada awal 1990-an di acara Mickey Mouse Club. Akhir dekade tersebut, karier keduanya sama-sama melejit di industri musik pop. 

Tak heran, begitu keduanya memublikasikan hubungan mereka pada 1999, kabar ini langsung jadi santapan publik. Namun hubungan asmara mereka berakhir pada 2002.

3 dari 4 halaman

Balas Dendam Justin Timberlake?

Hampir dua dekade setelah ambyarnya hubungan mereka, Justin Timberlake kembali dikaitkan dengan Britney Spears. Ini terjadi setelah dirilisnya film dokumenter tentang Britney Spears.

Dalam tayangan ini, sejumlah narasumber berkomentar negatif terhadap tindakan Justin usai putus dari Britney Spears. Ada yang menilai lagu dan video klip "Cry Me A River" merupakan sebuah balas dendam, dan mendukung tindakan misogini terhadap Britney Spears kala itu.

4 dari 4 halaman

Justin Timberlake Minta Maaf kepada Britney Spears

Setelah publik menyuarakan kemarahannya, Justin Timberlake akhirnya meminta maaf kepada Britney Spears. 

"Saya telah melihat pesan, tag, komentar, dan masalah dan saya ingin menanggapinya. Saya sangat menyesal atas saat dalam hidup di mana tindakan saya berkontribusi pada masalah, di mana saya berbicara sembarang, atau tidak berbicara untuk apa yang benar,” tulis suami supermodel Jessica Biel ini dalam unggahannya di akun medsos.

"Saya secara khusus ingin meminta maaf kepada Britney Spears dan Janet Jackson secara individu, karena saya peduli dan menghormati para wanita ini dan saya tahu saya gagal," Justin Timberlake menambahkan.