Sukses

Vinessa Inez Ketagihan Ikut Maraton, Sudah Koleksi 4 Medali

Namun Vinessa Inez menyebut bahwa medali bukanlah alasannya menekuni olahraga lari.

Liputan6.com, Jakarta Presenter Vinessa Inez meluangkan waktunya menjalani hobi berlari, di tengah kesibukannya memandu program acara TV dan perannya sebagai ibu dalam mengurus anak.

Beberapa bulan terakhir, Vinessa Inez mengaku sering mengikuti lari maraton dalam berbagai acara. Hingga sekarang, sudah empat medali yang ia kumpulkan dari hobinya tersebut.

"Lari sendiri sih sudah dua tahunan lalu event baru ikut sejak Juli 2023. Ini medali keempat," ujar Vinessa Inez di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (22/10/2023).

"Dari mulai di Bandung, akhirnya ketagihan. Ya seneng aja lari. Bukan karena medali, tapi aku seneng prosesnya," tambah Vinessa Inez.

2 dari 4 halaman

Awalnya Coba-Coba, Ternyata Fun

Inez menceritakan bagaimana awalnya ia jatuh cinta dengan olahraga lari. Sekitar dua tahun lalu, seorang teman menyarankan Inez mengikuti maraton.

"Temanku saranin yang pendek dulu 5 km. Ya nggak ada kan, adanya 10 km. Ya udah aku coba. Pas coba ya ternyata fun. Dirasa pikiran lebih segar, badan lebih fit, punya teman lari baru dan lebih akrab," jelasnya.

3 dari 4 halaman

Ditanya-tanya soal Acara Lari

Inez tak menyangka banyak publik figur yang juga mengikuti maraton. Diakui Inez, tidak sedikit artis yang meminta informasi darinya tentang event maraton.

"Iya gak nyangka ternyata teman-teman aku tuh suka ikutan maraton. Kalau aku lagi maraton, mereka minta dikasih tahu," akunya.

4 dari 4 halaman

Makin Happy

Inez memerhatikan, hampir setiap pekannya peminat maraton terus bertambah. Hal itu membuat kekasih drummer band Noah ini kian bersemangat mengikuti olahraga yang satu ini.

"Sejak dua Minggu lalu aku ikutan, rasanya setiap minggu lebih rame dah happy aja bawaannya, senang banget," ucap Vinessa Inez.

Video Terkini