Sukses

Amanda Gonzales Putri Cristian Gonzales Resmi Dinikahi Christian Rontini, Kental Nuansa Jawa

Amanda Gonzales dan Christian Rontini tampak semringah, begitu dinyatakan kini telah menjadi pasangan suami istri yang resmi.

Liputan6.com, Jakarta Amanda Gonzales, putri pesepak bola Cristian Gonzalez kini tengah bungah. Pasalnya ia telah resmi berstatus sebagai istri dari atlet sepak bola berdarah Filipina, Christian Rontini.

Acara pernikahan berlangsung khidmat pada hari ini, Sabtu (28/10/2023), dengan dihadiri keluarga dan sahabat pasangan tersebut. Salah satunya adalah aktris Aurélie Moeremans.

Dalam foto dan video yang ia bagikan, Amanda Gonzales tampak cantik dengan paes Jawa serta kebaya nikah warna putih dengan ekor yang terlihat menjuntai panjang. Sementara Christian Rontini mengenakan beskap warna senda dengan untaian melati di leher.  

Aurelie mengabadikan momen ijab kabul, persis saat penghulu menanyakan kepada saksi soal pernikahan Amanda dengan sang pesepak bola dari Persita Tangerang ini.

“Sah semua hadirin?” tanya sang penghulu, disambut teriakan sah dari tamu.

Amanda dan Christian Rontini tampak semringah, begitu dinyatakan kini telah menjadi pasangan suami istri yang resmi.

2 dari 4 halaman

Kental Nuansa Jawa

Dalam akun Instagram Amanda, ia juga membagikan ulang sejumlah momen diposting rekan-rekan dan sahabat. Dalam foto-foto tersebut, ia dan sang suami tampak semringah.

Sang ayah, Christian Gonzales, juga mengabadikan sejumlah momen pernikahan sang anak. Dari sini, suasana Jawa terlihat begitu kental. Mulai dari kebaya dan beskap yang dikenakan keluarga hingga venue wedding dengan arsitektur Jawa.

Sehari sebelumnya bahkan digelar acara siraman untuk kedua pengantin, yang bertujuan untuk membersihkan pasangan ini lahir dan batin.

3 dari 4 halaman

Doa Warganet

Ucapan selamat dari warganet tentu langsung mengalir untuk pasangan ini. Komedian Sule memberikan doa untuk Amanda. “Selamat ya neng samawa,” tulisnya dalam unggahan terakhir Amanda yang menampilkan momen tunangannya dengan Christian.

Semoga senantiasa Allah SWT memberikan keberkahan dalam pernikahan ananda Amanda bersama suaminya, bahagia dunia akhirat dan lancar acara pernikahan nya ya Nak Amanda Gonzales aaaaaamiiiiiiiin ya Robbal'aalamin 🤲😇,” tulis @ pecinta_giyas_************.

“Happy Wedding, CR.. 😍💙👀” kata @ muhamma********.

4 dari 4 halaman

Christian Rontini Mualaf

Christian Rontini sendiri diketahui baru mualaf pada September lalu. Momen tersebut ia bagikan dalam unggahan di Instagram, dan di salah satu fotonya terlihat bahwa Amanda ikut serta menyaksikannya membaca kalimat syahadat.

“Ash-hadu an la ilaha illa Allah, Wa ash-hadu anna Muhammadan Rasulu-Allah. May God gìve me the strength and the good blessings for my new beginning,” tulis Christian kala itu.

Video Terkini