Sukses

Keuntungan Fan Meeting Lee Junho Bertambah Lagi, Semua Penonton Bisa Ikut Sesi Hi - Bye

Promotor Fan Meeting Lee Junho, Mecimapro, menyampaikan kabar baik bagi penggemar.

Liputan6.com, Jakarta November mendatang, Lee Junho akan ke Indonesia untuk menyapa penggemarnya lewat acara fan meeting bertajuk "Junho The Moment 2023" di ICE BSD City, Tangerang. Ini merupakan tur Asia pertama sang aktor.

Jelang acara pada 25 November mendatang, promotor Mecimapro menyampaikan kabar baik bagi penggemar. Semua penonton fan meeting bakal dapat kesempatan untuk ikut sesi hi-bye bersama bintang serial The Red Sleeve ini.

"GREAT NEWS for Lee Junho Indonesia fans! All AUDIENCE will be entitled to a HI - BYE SESSION with LEE JUNHO," tulis pihak promotor di akun Instagram resminya baru-baru ini.

Tak hanya itu, pembeli tiket MCP Package juga dapat keuntungan tambahan, yaitu bisa mengikuti sesi soundcheck. "Platinum and Gold Package benefits will also GET ADDITIONAL EXCLUSIVE Soundcheck sessions!!"

Tiket fan meeting dijual dengan harga Rp 1,3 juta (Yellow), Rp 2 juta (Green), Rp 2,2 juta (Purple), Rp 2,4 Juta (Blue), Rp 2,5 juta (Pink), Rp 2,8 juta (MCP Package Gold) hingga yang termahal Rp 3 juta (MCP Package Platinum)

Sebelumnya, kelas termahal diinformasikan bakal mendapat tiket kategori Pink, dapat sesi foto grup, berkesempatan melakukan send-off, dapat laminated pass dan snack box. Sementara kategori Gold akan mendapatkan semua keuntungan seperti Platinum kecuali sesi foto grup.

2 dari 4 halaman

Pesan dari Lee Junho

Dengan bertambahnya benefit untuk semua kategori tiket, tentu saja membuat fans sangat bahagia. Keuntungan yang didapat dirasa sesuai dengan budget yang dikeluarkan untuk melihat sang idola tercinta.

Menjelang kedatangannya, anggota 2PM ini juga sempat menyapa penggemarnya lewat sebuah video. Pelantun lagu "My House" itu tak sabar menginjakkan kaki kembali di Indonesia setelah sekian lama.

3 dari 4 halaman

Ayo Senang-Senang Bareng!

"Apa kabar? Halo, saya Lee Junho. Akhirnya saya akan kembali untuk berjumpa dengan fans di Indonesia. Acara ini akan berlangsung 25 November 2023 di ICE BSD City. Ayo kita bertemu dan bersenang-senang bersama!" ujarnya dengan antusias.

"Nantikan kedatangan saya. Sampai kita berjumpa nanti jaga kesehatan kalian. Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara saya ikuti terus akun media sosial Mecimapro. Sampai jumpa, dadah!" sambungnya.

4 dari 4 halaman

Kesibukan Lee Junho

Sementara itu, saat ini Lee Junho sedang disibukkan dengan agenda fan meeting-nya di berbagai negara. Terkait akting, pemilik nama panggilan Lee Fox ini sedang diincar membintangi serial baru Netflix berjudul Cashero.

"Lee Junho mendapat tawaran untuk main di Cashero dan saat ini sedang mempertimbangkannya," ujar pihak agensi beberapa waktu lalu.