Liputan6.com, Jakarta - Menjalani kembali aktivitas sebagai seorang aktris, Aura Kasih menapak titik awal di film Rumah Iblis produksi 4WARD Pictures.
Film horor yang selalu menjadi agenda rutin wanita bernama asli Sanny Aura Syahrani ini belakangan waktu lalu sempat terhenti karena prioritas mengurus anak semata wayangnya, Arabella.
Kembali menjadi aktris lewat karakter Maya di film Rumah Iblis, Aura Kasih mengaku alami sedikit kendala sebab sudah vakum selama hampir lima tahun.
Advertisement
"Kalau dibilang kaku ya pastilah, setelah lima tahun nggak di film," kata lawan main Edward Akbar itu ketika ditemui usai konferensi pers Rumah Iblis pada Senin (20/11/2023).
Urus Anak
Perbedaan peran yang diemban Aura Kasih juga memengaruhi proses syuting. Prioritas menjaga sang anak menjadi salah satu tantangannya sebagai seorang ibu.
"Dan apa ya, pas syuting juga lebih terganggu karena aku juga ngurusin anak," tutur wanita itu ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.
Advertisement
Dukungan Pemain Lain
Namun, kendala tersebut tidak mengganggu hasil syuting yang dilakukannya, apalagi dukungan dari pemain diakuinya membantu banyak selama produksi film Rumah Iblis.
"Pokoknya untung kita terbantu oleh para pemain yang lain," kata Aura Kasih.
Diskusi Bersama Pihak Produksi
Di samping itu, Aura Kasih juga menyebut obrolan dan diskusi bersama pihak produksi menjadi jalan ninjanya untuk memaksimalkan akting peran yang dimainkan.
"Lebih banyak ngobrol aja sih, diskusi," pungkasnya.
Advertisement