Liputan6.com, Jakarta Artis dan presenter terkenal, Rizky Billar, mengumumkan niat baiknya untuk membantu warga Palestina. Dalam sebuah postingan di media sosialnya, Rizky Billar menyampaikan rasa prihatinnya terhadap penderitaan dan perjuangan warga Gaza di Palestina.
Dalam keterangannya, Rizky Billar menyatakan bahwa belakangan ini, ia terus mengikuti perkembangan situasi di Palestina melalui televisi dan media sosial. Keprihatinan mendalamnya muncul setelah mendengar langsung cerita dari Bang Onim, seorang relawan di Gaza yang menjadi saksi tentang penderitaan dan perjuangan warga Gaza.
Baca Juga
“Jujur sebagai manusia hati saya tersentuh dan terketuk untuk bisa membantu, setidaknya bisa sedikit meringankan penderitaan mereka,” ujar Rizky Billar dengan rendah hati dalam unggahannya pada Rabu (22/11/2023).
Advertisement
Untuk mewujudkan niat baiknya, Rizky Billar memutuskan untuk melelang mobil pertamanya, sebuah BMW 320i tahun 2014, yang memiliki banyak kenangan dari syuting iklan pertamanya.
Mobil Pertama Miliknya
“Oleh karena itu dengan kerendahan hati saya dan penuh dengan keikhlasan, izinkan saya untuk melelang mobil pertama saya yang mana tentunya punya banyak sekali kenangan di dalamnya. Dan sedikit intermezo, ini mobil yang saya dapat dulu dari syuting iklan pertama saya saat itu,” ungkapnya.
Advertisement
100 Persen
Proses lelang akan diumumkan melalui kolom komentar di media sosialnya, dan hasilnya akan disumbangkan sepenuhnya untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina.
“Tentunya saya Rizky Billar akan menyalurkan dan menyerahkan 100 persen hasil dari lelang mobil ini untuk saudara-saudara kita di Palestina sana. Nantinya segala prosesnya akan diperantarai oleh Bang Onim dan juga setiap tahapannya tentunya akan saya publish untuk tujuan transparansi. " tambahnya.
Dibuka Rp 250 Juta
Lelang mobil ini resmi dibuka dengan harga awal 250 juta rupiah. Rizky Billar mengundang semua pihak yang tertarik untuk berpartisipasi dalam lelang ini, yang akan berlangsung selama seminggu. Semua proses lelang dan penyerahan dana akan diumumkan secara terbuka demi menjaga transparansi dan kepercayaan masyarakat.
“Mudah-mudahan insyaAllah hal kecil yang saya lakukan ini bisa bermanfaat, buat saudara-saudara kita yang berada di sana. Karena sebagaimana yang dikatakan dalam hadis, Rasulullah S.A.W. mengatakan ‘sebaik-baiknya manusia ialah manusia yang bisa bermanfaat untuk banyak orang’. Salam kemanusiaan,” tutupnya.
Advertisement