Sukses

Tiket Siksa Neraka Diserbu Penonton Hingga Ludes dalam 2 Hari, Produser Dheeraj Kalwani Sampaikan Ini

Siksa Neraka yang siap tayang di bioskop mulai 14 Desember 2023 “menggoda” penonton dengan penjualan tiket di muka atau advance ticket sales (ATS).

Liputan6.com, Jakarta Setelah memperkenalkan trailer final pada 30 November 2023, film Siksa Neraka yang siap tayang di bioskop mulai 14 Desember 2023 “menggoda” penonton dengan penjualan tiket di muka atau advance ticket sales (ATS).

Publik antusas membeli tiket film yang dibintangi Ratu Sofya dan Kiesha Alvaro tersebut. Produser Dee Company, Dheeraj Kalwani bersyukur dan berterima kasih atas sambutan para pencinta film Tanah Air.

“Saya berterima kasih atas respons netizen yang antusias begitu trailer dirilis. Ada yang bilang auto-tobat, bikin ngilu, dan pengin tobat berjamaah,” ujar produser film box office Rasuk dan Makmum.

Dheeraj Kalwani membuka ATS bekerja sama dengan jaringan Cinema XXI. Baru dua hari dibuka, sejumlah jam pertunjukan regular diserbu penonton hingga sold out alias ludes.

 

2 dari 4 halaman

Baru 2 Hari

“Baru dua hari dirilis, hampir sold out semua. Saya berharap penonton bisa segera menikmati cerita dan visual Siksa Neraka yang kami garap dengan mengerahkan semua kemampuan,” Dheeraj Kalwani menjelaskan.

Siksa Neraka menceritakan empat adik beradik, yakni Saleh (Rizky Fachrel), Fajar (Kiesha Alvaro), Tyas (Ratu Sofya), dan Azizah (Nayla Purnama), yang sejak kecil akrab dengan kisah-kisah seputar surga-neraka.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Terbangun di Alam Lain

Mereka dididik sang ayah (Ariyo Wahab) yang dikenal sebagai ustaz terkenal di kampung. Suatu malam, 4 anak ini pergi ke desa seberang tanpa sepengetahuan orangtua mereka. Saleh dan adik-adiknya terseret arus sungai lalu hilang.

“Saleh kemudian terbangun di alam lain. Pencarian terhadap 4 anak ini dilakukan. Sejumlah rahasia terkuak. Orangtua Saleh pun mulai bertanya: Sudah cukupkah bekal rohani yang diberikan kepada anak-anak selama ini?” imbuh Dheeraj Kalwani.

 

4 dari 4 halaman

Rasa Ngilunya Menjalar

Diberitakan sebelumnya, Siksa Neraka karya sutradara Anggy Umbara diadaptasi dari komik karya M. B. Rahimsyah yang populer di dekade 1980-an. Ada banyak hukuman yang bikin syok pembaca komik yang akan divisualnya dengan gamblang di layar lebar.

Dari punggung disetrika hingga lidah digergaji. Para bintang Siksa Neraka mengaku tak sabar ingin lihat hasil akhirnya. “Begitu melihat adegan sudah jadi, rasa ngilunya menjalar sampai ke seluruh tubuh,” Ratu Sofya berbagi kesan.